Sabtu 02 Jul 2016 16:24 WIB

Gol Emas David Trezeguet Antarkan Prancis Juara Piala Eropa

David Trezeguet saat mencetak gol kemenangan Prancis atas Italia.
Foto: EPA PHOTO/ED OUDENAARDEN
David Trezeguet saat mencetak gol kemenangan Prancis atas Italia.

REPUBLIKA.CO.ID, Hari ini, 2 Juli, tepat 16 tahun lalu, sejarah tercipta di Stadion Feijenoord, Belanda. Prancis mencatatkan sejarah menjadi tim pertama yang berhasil meraih trofi Piala Eropa setelah menjuarai Piala Dunia.

Tak banyak perubahan dalam timnas Prancis seusai menjuarai Piala Dunia 1998 di rumah sendiri. Perubahan krusial terjadi di posisi pelatih. Aime Jacquet digantikan oleh Roger Lamerre.

Dimotori oleh Zinedine Zidane, Prancis lolos sebagai runner up Grup D. Tim Ayam Jantan berhasil menaklukkan Spanyol 2-1 pada perempat final. Di semifinal, gol penalti Zidane pada perpanjangan waktu menyingkirkan Portugal.

Adapun Italia lolos sebagai juara Grup B. Pada perempat final, Azzurri menyisihkan Rumania 2-0 dan kemudian menaklukkan Belanda 3-1 lewat adu penalti.

Duel final berlangsung seru. Kedua tim menampilkan permainan menyerang. Italia yang kemudian memecah kebuntuan pada menit ke-55 lewat gol Marco Delvecchio memanfaatkan umpan Gianluca Pesotto.

Azzurri nyaris menambah keunggulan andai umpan matang Francesco Totti berhasil dioptimalkan Alessandro del Piero.

Italia kemudian menutup semua alur serangan Prancis hingga mendekati akhir laga.

Para pemain Italia sudah bersipa-siap merayakan kemenangan di pinggir lapangan, tapi kemudian terdiam saat Sylvain Wiltord membobol gawang yang dijaga Francesco Toldo pada injury time.

Ekspresi ketegangan yang muncul dari wajah-wajah di bangku cadangan Italia berubah jadi duka ketika david Trezeguet menjebol gawang Toldo lewat tendangan voli pada menit ke-103. Karena masih menggunakan sistem golden goal, laga langsung dihentikan dan Prancis dinyatakan juara. Tak ada kesempatan bagi Italia untuk membalas.

Selain tampil sebagai juara, Zidan muncul sebagai pemain terbaik turnamen.

sumber : UEFA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement