Ahad 17 Jun 2012 19:43 WIB

Van Marwijk Berharap pada Jerman

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Djibril Muhammad
 Bert van Marwijk, pelatih timnas Belanda, tertunduk lesu meninggalkan lapangan usai timnya menelan kekalahan di laga Grup B Piala Eropa 2012 Polandia-Ukraina.
Foto: Reuters/Michael Buholzer
Bert van Marwijk, pelatih timnas Belanda, tertunduk lesu meninggalkan lapangan usai timnya menelan kekalahan di laga Grup B Piala Eropa 2012 Polandia-Ukraina.

REPUBLIKA.CO.ID, KHARKIV – Pelatih Belanda Bert van Marwijk menginstruksikan pemainnya untuk bermain habis-habisan pada laga penutup grup C melawan Portugal malam ini. Di saat yang sama, ia juga berharap Jerman mampu mengalahkan Denmark untuk memberikan kesempatan pada timnya untuk lolos ke perempat final.

"Kami tahu bahwa kami harus memenangkan pertandingan dengan selisih dua gol. Taktik menghadapi Portugal akan didasarkan untuk mencapai itu," kata mantan pelatih Borussia Dortmund itu kepada Soccerway, Ahad (17/6).

Ia menuturkan, kondisi di kamar ganti sempat dilanda kekecewaan yang mendalam setelah dikalahkan Jerman pada laga sebelumnya. Namun, kini ia berharap pada rivalnya itu untuk dapat memenangkan sisa pertandingan di grup C.

"Faktanya nasib kami juga bergantung pada hasil laga lain. Kami akan memainkan pertandingan kami dan melihat apa yang dilakukan Jerman," ujar pelatih 60 tahun itu.

Laga penutup grup C akan menampilkan dua laga penentuan antara Belanda vs Portugal dan Jerman vs Denmark malam ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement