Kamis 07 Jun 2012 19:55 WIB

Ronaldo tak Takut Portugal Masuk Grup Maut

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Karta Raharja Ucu
Cristiano Ronaldo
Foto: Reuters/Rafael Marchante
Cristiano Ronaldo

REPUBLIKA.CO.ID, PORTO -- Playmaker sekaligus kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo mengaku tak menyesal timnya masuk grup neraka di palgelaran Piala Eropa 2012. Kendati begitu, CR7 yakin Selecção das Quinas bakal lolos ke babak delapan besar.

"Kami sadar bahwa kami berada di grup tersulit di turnamen ini," kata Ronaldo seperti dikutip Sky Sport, Kamis (7/6).

Juru gedor 27 tahun itu melanjutkan, "Tapi tidak ada yang perlu disesali karena kita tidak bisa merubahnya. Lagi pula, kita sudah tahu itu sejak beberapa bulan yang lalu."

Dalam grup B, Portugal harus menghadapi juara-juara Piala Eropa masa lalu, yakni Jerman, Belanda dan Denmark. Jerman telah tiga kali menjuarai lambang supremasi sepakbola benua biru itu pada 1972 di Belgia, 1980 di Italia, dan 1996 di Inggris. Belanda sekali menjadi juara pada 1988 di Jerman. Sementara Denmark adalah juara edisi 1992 di Swedia.

 

"Untuk menghadapi mereka kami harus sangat siap. Mereka akan menjadi lawan-lawan yang sangat berat. Tapi saya pikir Portugal akan melakukan yang terbaik dan lolos ke babak berikutnya," tutur pemain termahal dunia tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement