Jumat 11 Apr 2014 15:50 WIB

Ilkay Guendogan Diperkirakan Absen di Piala Dunia

Rep: mgrol22/ Red: Bilal Ramadhan
Ilkay Guendogan (dari kiri), Lukas Podolski dan Mario Goetze mengikuti pemusatan pelatihan timnas Jerman di Tourrettes, Prancis, Selasa (22/5).
Foto: AP/dapd, Torsten Silz
Ilkay Guendogan (dari kiri), Lukas Podolski dan Mario Goetze mengikuti pemusatan pelatihan timnas Jerman di Tourrettes, Prancis, Selasa (22/5).

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Tim Nasional Jerman kekurangan amunisi menjelang perhelatan Piala Dunia 2014 di Brasil. Pasalnya gelandang Timnas Jerman, Ilkay Gundogan dikabarkan akan absen membela Timnas akibat cedera yang dialaminya.

Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp mengungkapkan bahwa Ilkay mengalami cedera punggung sejak Agustus 2013 lalu dan tidak bisa dipaksakan untuk tampil dalam Piala Dunia.

"Ilkay tidak akan bermain di piala dunia, cedera punggung yang dialaminya belum pulih,'' ungkap Klopp seperti yang dilansir Goal, Jumat (11/4).

Pemain berusia 23 tahun itu berharap cedera yang dialaminya bisa cepat pulih dalam hitungan pekan untuk dapat tampil kembali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement