Selasa 04 Aug 2015 15:23 WIB

953 Siswa Ikut Pendidikan Brigadir Polisi di SPN Purwokerto

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Dwi Murdaningsih
Sejumlah anggota kepolisian berfoto di hall pameran sesaat sebelum pembukaan Konferensi ASENAPOL ke-35 di Jakarta, Selasa (4/8).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Sejumlah anggota kepolisian berfoto di hall pameran sesaat sebelum pembukaan Konferensi ASENAPOL ke-35 di Jakarta, Selasa (4/8).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Sebanyak 953 siswa mengikuti Pendidikan Brigadir Polisi di Sekolah Polisi Negara (SPN) Purwokerto. Pembukaan pendidikan Brigadir Polisi tersebut, dihadiri langsung oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Noer Ali.

Dalam sambutan tertulis  yang dibacakan Kapolda, Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti menyebutkan pelaksanaan pendidikan brigadir polisi dilaksanakan secara serentak di pusat-pusat pendidikan di bawah Lembaga Pendidikan Polri serta 28 SPN.  Keseluruhan jumlah siswa yang mengikuti pendidikan ada sebanyak 12.750 siswa, yang terdiri 10.650 siswa pria dan 2.100 siswa wanita.

''Pendidikan brigadir polisi ini akan dilaksanakan selama tujuh bulan,'' katanya.

Dalam kesempatan itu Kapolri juga mengingatkan, tantangan tugas kepolisian ke depan akan semakin berat.  Kemajuan teknologi yang di satu sisi telah memberikan manfaat positif bagi masyarakat secara umum, juga bisa  memberikan dampak negatif berupa meningkatnya potensi gangguan serta intensitas pemasalahan keamanan.

Menurutnya, tantangan tugas yang berat tersebut harus mampu dijawab  Polri dengan langkah penananganan yang tepat guna dan tepat sasaran. "Salah satunya dengan menyiapkan dan menyelenggarakan pendidikan pembentukan brigadir Polri yang nantinya menjadi tulang punggung dan garda terdepan pelaksana tugas Polri di lapangan," katanya.

Sementara dalam pengarahan di depan para siswa, Kapolda berharap jumlah siswa yang saat ini mengikuti pembukaan pendidikan, tidak berkurang satu pun saat kelak dilakukan pelantikan sebagai anggota Polri. "Setelah mengikuti pendidikan selama 7 bulan, sata berharap semuanya bisa ikut dilantik sebagai anggota Polri. Untuk itu, saya berharap seluruh siswa bisa mengikuti pendidikan dengan sebaik-baiknya," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement