Rabu 10 Apr 2013 00:15 WIB

Jelang UN, Ribuan Siswa SMA di Serang Gelar Dzikir Bersama

Dzikir kepada Allah (ilustrasi)
Foto: blog.science.gc.ca
Dzikir kepada Allah (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Jelang pelaksanaan Ujian Nasional, ribuan siswa SMA di Kota Serang melakukan doa dan dzikir bersama di alun-alun Kota Serang, Selasa.

Doa dan dzikir tersebut dihadiri Wali Kota Serang, Tubagus Haerul Jaman, tokoh masyarakat dan Disdik Kota Serang.

Panitia pelaksana dzikir bersama, Deni Arif Hidayat mengatakan, tujuan doa dan dzikir bersama para siswa SMA tersebut bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Selain itu, tujuan lainnya dari kegiatan tersebut adalah dalam rangka mendoakan untuk kelulusan UN tahun 2013 khususnya bagi siswa SMA di Kota Serang dan umunya di Provinsi Banten.

"Untuk kegiatan ini kami mengundang sekitar 3500 siswa yang ingin berdoa bersama untuk kelulusan UN ," kata Deni Arif Hidayat yang juga Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Serang.

Pihaknya meminta kepada tokoh masyarakat, wali murid yang hadir dan seluruh undangan untuk bersama-sama mendoakan para siswa SMA di Kota Serang bisa melaksanakan UN dengan lancar dan hasilnya lulus semua.

Walikota Serang Tubagus Haerul Jaman mengajak para siswa SMA di Kota Serang untuk menyiapkan mental, spiritual serta bersungguh-sungguh belajar untuk menghadapi UN yang akan dilaksanakan pekan depan.

Ia berharap, berbagai upaya yang dilakukan para siswa untuk menghadapi UN, bisa memberikan hasil yang optimal yakni semua bisa melaksanakan UN dengan lancar dan hasilnya lulus.

Sebanyak 126.587 siswa SMA sederajat se Provinsi Banten akan mengikuti Ujian Nasional (UN) yang digelar pada 15 -18 April 2013. Jumlah peserta UN tingkat SMA sederajat ini diikuti mulai dari SMA,SMK,MA, Paket C dan SMALB.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement