Sabtu 18 Nov 2017 17:51 WIB

STEI SEBI Terima Beasiswa Baznas dari Sukabumi hingga Lombok

Suasana wisuda STEI SEBI ke-12 di Depok, Jawa Barat, Sabtu (18/11).
Foto: Dok STEI SEBI
Suasana wisuda STEI SEBI ke-12 di Depok, Jawa Barat, Sabtu (18/11).

REPUBLIKA.CO.ID, DEP0K – STEI SEBI menggelar wisuda ke-12 di SEBI Hall Depok, Jawa Barat, Sabtu (18/11). Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Lombok Utara dan Baznas Kabupaten Lombok Utara, Baitul Maal Muamalat, dan Baznas Sukabumi menandatangi kerja sama beasiswa untuk sejumlah mahasiswa di STEI SEBI.

 

Perasaan bangga dan senang bisa turut memberikan dukungan bagi perkembangan edukasi ekonomi Islam di Indonesia, lembaga donatur  tersebut puas dan mengapresiasi sebesar-sebesarnya atas capaian yang berhasil diraih STEI SEBI.

Apalagi, berdasarkan laporan dari Wakil ketua I STEI SEBI, H  Azis Budi Setiawan SEI, MM, sebanyak 73 persen  mahasiswa STEI SEBI lulus kuliah dalam 7-8 semester saja. “Sebanyak 95 persen lulusan meraih predikat Cum Laude dan Sangat Memuaskan. Bahkan ada yang meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi 3,91,” kata Aziz Budi Setiawan.

Selain itu, kata Aziz, sebanyak 60 persen lulusan diserap dunia kerja setelah lulus sebelum diwisuda. “Sebanyak 30 persen menjadi wirausaha muda,” tutur Aziz.

Ia menambahkan, pada penyematan gelar kesarjanaan kali ini, STEI SEBI juga memberikan  70 penghargaan kepada wisudawan angkatan 2017/2018 yang telah mengukir prestasi dan mengharumkan nama kampus, baik di level  nasional maupun internasional.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement