Senin 07 Feb 2011 17:03 WIB

Fasli Jalal: Jangan Ada Soal UN Terulang di SNMPTN

Rep: Ichsan Emrald Alamsy/ Red: Siwi Tri Puji B
Wakil Menteri Pendidikan Nasional Fasli Jalal
Wakil Menteri Pendidikan Nasional Fasli Jalal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – "Jangan ada pengulangan soal, karena hasil UN berpengaruh untuk jalur masuk undangan,’’ ungkap Fasli Jalal kepada wartawan, Senin (5/2) usai membuka  'Dialog  Global Issues,  Peace, Poverty, Climate Change, HIV/AIDS, Sustainable Development, Intercultural and Music Traditional/Modern.

Seringkali soal Ujian Nasional terulang kembali di Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negri (SNMPTN). Oleh karena itu Wakil Menteri Pendidikan, Fasli Jalal menyatakan harus ada pengawasan ketat dari pembuatan soal Ujian Nasional dengan SNMPTN. Sehingga tak terjadi pengulangan soal UN di SNMPTN.

Bicara soal jalur undangan, hasil Ujian Nasional ini meamng rencananya digunakan sebagai masukan dan pertimbangan masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN). "Integrasinya di jalur undangan setelah hasil rapor dari semester 1 klas 9 sampai semester 6, ditambah hasil UN"demikian Fasli.

Hal ini berarti tahun ini bukan hanya SNMPTN yang akan menentukan masuk tidaknya calon mahasiswa ke perguruan tinggi negeri, akan tetapi juga nilai UN.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement