Rabu 12 Jan 2011 03:37 WIB

ITB Bakal Kembangkan Penelitian Gempa

Rep: Yasmina Hasni/ Red: Siwi Tri Puji B
Gerbang Kampus ITB/ilustrasi
Gerbang Kampus ITB/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Insitut Teknologi Bandung bakal mengembangkan penelitian mengenai kegempaan dan vulkanologi. Bahkan, tidak hanya pusat penelitiannya namun ITB juga akan membuat program pascasarjana S2 dan S3 untuk bidang kegempaan dan vulkanologi.

Hal tersebut disampaikann Rektor ITB, Akhmaloka. Program pascasarjana, katanya, akan didirikan dengan berkolaborasi bersama beberapa lembaga lainnya, misalnya LIPI dan beberapa institusi yang berada di bawah kementerian ESDM maupun Ristek. “Program ini, dibuat sebagaimana kita ketahui,Indonesia adalah negara yang banyak dilanda gempa,” kata dia usai melakukan pertemuan dengan Presiden SBY di kantor presiden, Selasa (11/1).

Hal yang ingin dikembangkan, tambahnya, adalah aspek teknologi. Untuk hal ini ITB juga berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Nasional. Tujuan akhirnya, jelas dia, yakni “Bagaimana kita hidup serasi dengan bencana-bencana yang ada di Indonesia,” kata Akhmaloka.

Sementara, Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi ITB, Wawan Gunawan menambahkan bahwa untuk pengembangan teknologi ini ITB juga sudah bekerja sama dengan Jepang, misalnya Kyoto University dan Tokyo University.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement