Ahad 29 Jun 2014 03:56 WIB

Sosok Gus Dur di Mata Jokowi

Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, JOMBANG -- Calon presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan mantan presiden RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur sebagai guru bagi bangsa Indonesia. Di matanya Gus Dur juga merupakan sosok yang memiliki pemikiran-pemikiran atau visi yang sangat jauh ke depan.

Hal itu diungkapkan Jokowi saat mengunjungi tempat kelahiran Gus Dur di kompleks Pondok Pesantren (ponpes) Yayasan Mamba'ul Ma'arif Al Bishri, Jombang, Jawa Timur, Sabtu (29/6).

"Bukan hanya menurut saya, tapi banyak juga orang yang menyampaikan bahwa pemikiran beliau itu melompat jauh ke depan. Beliau adalah guru bangsa," ujar Jokowi.

Selain itu, dia juga menuturkan bahwa Gus Dur adalah seorang tokoh pluralis dan belum ada satu pun orang atau tokoh lain yang memiliki sosok seperti Gus Dur. "Gus Dur adalah bapak pluralis dan sampai sekarang sulit sekali mencari sosok sekelas beliau. Selain seorang ulama, beliau juga memegang peran penting dalam pemerintahan Indonesia sebagai presiden. Itu luar biasa," ungkap Jokowi.

Kunjungan yang dilakukan Jokowi ke tidak berlangsung lama. Di dalam rumah, Jokowi menyempatkan diri melihat-lihat setiap ruangan yang ada di dalamnya. "Tadi saya sudah melihat tempat kelahiran Gus Dur. Dari situ, kita bisa membayangkan seperti apa sosok Gus Dur," kata Jokowi.

Selain tempat kelahiran Gus Dur, Jokowi juga mengunjungi beberapa makam yang masih berada di kompleks pesantren tersebut, di antaranya makam KH Muhammad Bisri Syansuri yang merupakan pendiri ponpes, serta dua makam lainnya, yaitu Nyai Hj Nur Khadijah dan Nyai Hj Maryam.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement