Kamis 19 Jun 2014 20:21 WIB

Hatta Janji Pertahankan Sertifikasi Guru

Seorang penjual menunjukkan pin capres cawapres nomor urut satu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu (18/6).
Foto: antara
Seorang penjual menunjukkan pin capres cawapres nomor urut satu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu (18/6).

REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNGMORAWA -- Hatta Rajasa menegaskan tidak akan menghapus tunjangan sertifikasi guru jika terpilih menjadi wapres. 

"Kalau ada yang berkeinginan akan menghapus tunjangan sertifikasi guru, justru kami tetap akan mempertahankannya dan meningkatkan anggarannya," katanya di Tanjungmorawa, Deliserdang, Sumatra Utara, Kamis (19/6).

Hatta mengatakan, menyadari kalau untuk menciptakan pendidikan yang berkualitas tidak terlepas dari peran guru sebagai pendidik. 

Untuk itu, kesejahteraan guru harus menjadi salah satu pilar kemajuan dan diperhatikan. Karena jika guru sudah terpenuhi ekonominya maka akan konsentrasi mengajar untuk mencerdaskan anak didiknya.

Jika ekonominya sudah terpenuhi, lanjut dia, maka guru juga akan dengan mudah untuk memenuhi kompetensinya. Sehingga kualitasnya semakin terjamin.

"Apabila guru-guru kita sudah berkualitas, maka pendidikan anak-anak kita juga akan terjamin karena di tangan guru yang berkualitas dan memiliki integritas yang tinggi untuk mencerdaskan anak bangsa," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement