Senin 02 Jun 2014 19:25 WIB

Demokrat Sumsel ukung PRabowo-Hatta

  Calon Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri Deklarasi Pemenangan Prabowo-Hatta di Monumen Perjuangan Jabar, Dipatiukur, Bandung, Rabu(28/5). (foto: Septianjar Muharam)
Calon Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri Deklarasi Pemenangan Prabowo-Hatta di Monumen Perjuangan Jabar, Dipatiukur, Bandung, Rabu(28/5). (foto: Septianjar Muharam)

REPUBLIKA.CO.ID,PALEMBANG--Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Sumatera Selatan memutuskan untuk mendukung pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada Pemilu Presiden 9 Juli mendatang.

"Kita sudah memutuskan untuk Partai Demokrat Sumsel mendukung pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Sumatera Selatan, Ishak Mekki di Palembang, Senin.

Menurut dia, Partai Demokrat telah mempelajari dan memahami visi dan misi pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Visi dan misi Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sejalan dengan apa yang disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono selama 10 tahun, jadi kita memutuskan Partai Demokrat Sumsel mendukung capres-cawapres itu," katanya.

Sementara Sekretaris DPD Partai Demokrat Sumsel, RHM Adi Rasyidi mengatakan, DPP telah mengintruksikan kalau program Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sama dengan Partai Demokrat.

Ia menuturkan, capres-cawapres itu akan meneruskan program pro rakyat dan DPP telah memberikan kebebasan kepada pengurus daerah untuk melebur dengan tim pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Tadi, Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel sudah bergabung dengan tim pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa," ujarnya.

Ia menyatakan, DPP Partai Demokrat sudah menyarankan kader-kader partai untuk dipersilahkan menjadi tim pemenangan capres dan cawapres tersebut.

Sementara Ketua Umum Tim Pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa Sumatera Selatan, H Alex Noerdin menyatakan, mudah-mudahan capres-cawapres itu menang di provinsi ini pada Pemilu Presiden nanti.

Mengenai strategis untuk mencapai kemenangan itu, menurutnya tidak boleh disampaikan dan mudah-mudahan menang, karena Hatta berasal dari Sumsel.

Pemilu Presiden 9 Juli 2014 diikuti dua pasangan capres dan cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement