Jumat 12 Dec 2014 11:55 WIB

Honda BeAT eSP akan Diekspor ke Filipina

All New Honda BeAT eSP dan BeAT POP eSP.
Foto: Sportku
All New Honda BeAT eSP dan BeAT POP eSP.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Astra Honda Motor (AHM) resmi memperkenalkan varian skutik All New Honda BeAT eSP dan Honda BeAT POP eSP Kamis kemarin (11/12). Momen launching kedua skutik ini berbarengan dengan peresmian pabrik baru AHM di Kawasan Industri Indotasei, Karawang.

AHM berencana akan memasarkan kedua skutik barunya ini tidak hanya untuk pasar domestik, tapi juga untuk kebutuhan ekspor.

"Tahap pertama sebagai tujuan awal ekspor Honda BeAT eSP dan Honda BeAT POP yaitu Filipina. Kami pilih negara Filipina karena disana karakter masyarakatnya hampir sama dengan di Indonesia," jelas Johannes Lomna, Executive Vice President Director AHM.

Pabrik baru AHM yang berlokasi di atas lahan 84 hektare ini akan memproduksi sepeda motor Honda dan akan memenuhi kebutuhan ekspor di beberapa negara.

"Kuota ekspor hasil produksi motor Honda di pabrik ini akan mulai dijalankan tahun depan. Filipina menjadi negara tujuan awal, dan negara lainnya belum bisa kami informasikan," tambah Toshiyuki Inuma, President Director AHM.

Dengan pabrik keempat yang dimiliki AHM mereka yakin bisa memenuhi kebutuhan ekspor. Pabrik keempat ini mampu menyerap 3.500 tenaga kerja dengan dukungan 230 operator wanita yang terampil dan terlatih merakit sepeda motor Honda. AHM menargetkan sebanyak 200.000 unit Honda BeAT bisa diproduksi dipabrik ini dari kapasitas produki 1,1 juta unit.

sumber : www.sportku.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement