Sabtu 20 May 2017 12:36 WIB

Truk Sampah Self-Driving akan Segera Hadir

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Winda Destiana Putri
Truk sampah self driving. Ilustrasi
Foto: Mashable
Truk sampah self driving. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, STOCKHOLM -- Truk pengemudi sendiri atau self-driving tidak lagi untuk mengangkut minuman. Kendaraan ini nantinya bisa mengangkut sampah rumah tangga.

Tidak mau kalah dengan Uber dan Waymo, Volvo kini telah menggariskan salah satu proyek kendaraan otonomnya sendiri di Swedia. Proyek terbarunya itu sebuah truk sampah yang bisa mengendarai sendiri, dilansir mashable, Jumat (19/5).

Seperti Uber Freight, proyek ini merupakan upaya lain untuk memperluas teknologi self-driving. Dengan kata lain, hal ini akan menjadi proyek baru mobil otonomos yang selama ini hanya fokus pada taksi yang mengendarai sendiri.

Yang membuat proyek ini menarik, rute perjalanan truk nantinya bisa diprogram. Hal ini akan berdasarkan lokasi pengambilan sampah yang seringkali berada pada jalur yang sama. Truk-truk itu akan lebih aktif di daerah pemukiman daripada menyetir sendiri.

Seperti kebanyakan proyek mengemudi sendiri, truk ini masih akan bertahun-tahun untuk secara resmi agar bisa memasuki jalan penuh waktu. Meski demikian, ini tetap dianggap sebagai langkah penting lain dalam evolusi yang sedang berlangsung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement