Jumat 27 Apr 2012 14:05 WIB

Dua Petinju Putri Targetkan Lolos Olimpiade

Rep: Citra Listya Rini/ Red: Hafidz Muftisany
Tinju Putri Indonesia
Foto: Antara
Tinju Putri Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Pimpinan Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PP-Pertina) kini hanya mengandalkan dua petinju putri untuk lolos ke Olimpiade London XXX 2012. Namun, peluang petinju putri Indonesia sangat tipis merebut tiket ke Olimpiade London. 

"Peluang petinju putri lolos ke Olimpiade London sangat tipis," kata Humas PP Pertina, Finon Manullang kepada Republika di Jakarta, Jumat (27/4). 

Tim tinju putri Indonesia yang diwakili oleh Erni Amalia untuk kelas 51 kilogram dan Magdalena Kambayong untuk kelas 60 kilogram, ini harus mengikuti kualifikasi pada kejuaraan tinju dunia di Cina tanggal 9-20 Mei 2012. 

Petinju putri Indonesia masih harus mengikuti babak kualifikasi di Cina melawan para petinju putri se-Asia. "Bisa masuk delapan besar saja sudah luar biasa. Kalau dapat perunggu itu di Cina dan lolos ke Olimpiade London itu sangat luar biasa," ujar Finon. 

PP Pertina untuk Olimpiade London gagal meloloskan petinju putra, kali ini induk organisasi tinju di Indonesia itu bertekad meraih hasil maksimal dari petinju putri di London. Namun, Finon mengakui target tersebut sangat berat terlebih lagi persiapan yang tidak maksimal.

Di Olimpiade London nanti tinju putri merupakan cabang olahraga yang baru pertama kali dipertandingkan. Tinju putri Olimpiade 2012 akan mempertandingkan tiga kelas yaitu 51 kg, 60 kg dan 75 kg.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement