Sabtu 11 Jan 2014 18:47 WIB

PBSI: Indonesia Tak Datang dengan Kekuatan Penuh

Rep: Friska Yolandha/ Red: Mansyur Faqih
Rexy Mainaky (kanan)
Foto: Republika/Prayogi
Rexy Mainaky (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Habis sudah wakil Indonesia di kompetisi tahunan Korea Open Superseries. Wakil terakhir Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, gagal di semifinal, Sabtu (11/1).

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Rexy Mainaky mengatakan, Indonesia tidak datang dengan kekuatan penuh dalam ajang ini.

Sebagian pemain andalan memilih untuk tidak mengikuti pertandingan Korea Open. Pemain justru memilih bermain di Malaysia Open. "Yang turun banyak pemain lapisan kedua," ujar Rexy, Sabtu (11/1).

Namun, ia menilai pemain yang turun di Korea Open sudah memberikan perlawanan yang maksimal. Ia hanya menyayangkan kekalahan telak di tunggal putri. Dua wakil untuk tunggal putri, Aprilia Yuswandari dan Hera Desi Ana Rachmawati gagal melewati tantangan pertama.

Dilansir situs resmi PBSI, sejumlah pemain akan turun di Malaysia Open. Ini adalah pertama kali Negeri Jiran menyelenggarakan ajang kelas super series premier. Malaysia Open telah naik kelas setelah tahun-tahun sebelumnya ada di kelas super series. 

Berikut pemain yang akan berlaga di Malaysia Open Super Series Premier 2014:

Tunggal Putra

Tommy Sugiarto, Sony Dwi Kuncoro, Dionysius Hayom Rumbaka, Simon Santoso

Tunggal Putri

Linda Wenifanetri, Bellaetrix Manuputty, Aprilia Yuswandari, Hera Desi Ana Rachmawati, Adriyanti Firdasari, Milicent Wiranto

Ganda Putra

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Angga Pratama/Rian Agung Saputro, Ricky Karanda Suwardi/Berry Angriawan, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf, Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon, Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan, Albert Saputra/Siswanto, Fran Kurniawan/Bona Septano, Alvent Yulianto Chandra/Shintaro Ikeda (INA/JPN)

Ganda Putri

Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah, Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris, Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta, Vita Marissa/Variella Aprilsasi, Nadya Melati/Dian Fitriani

Ganda Campuran

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Praveen Jordan/Debby Susanto, Riky Widianto/Richi Puspita Dili, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet, Muhammad Rijal/Vita Marissa, Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta, Hendra Aprida Gunawan/Variella Aprilsasi

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement