Ahad 11 Aug 2013 19:47 WIB

Presiden SBY: Selamat Liliyana/Tontowi dan Ahsan/Hendra!

Akun Twitter SBY
Foto: Google
Akun Twitter SBY

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengucapkan selamat atas keberhasilan ganda campuran Indonesia Liliyana/ Tontowi Ahmad serta ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berhasil meraih gelar pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2013 di Guangzhou Cina.

"Alhamdulillah Indonesia merebut medali emas (ganda campuran) pertandingan bulutangkis di Guangzhou Tiongkok. Selamat dan terima kasih," kata Presiden dalam akun twitternya @SBYudhoyono di Jakarta, Ahad (11/8). "Alhamdulillah, ganda putra Indonesia juga meraih medali emas. Selamat dan terima kasih untuk Hendra S. & M. Ahsan, juga utk PBSI," tambahnya.

Presiden mengatakan mengikuti pertandingan para andalan Indonesia itu bersama-sama para menteri dan staf khusus di Istana Cipanas.

"Terima kasih Liliyana dan Tontowi. Terima kasih Pak Gita (Wirjawan, Ketua PBSI -red) dan PBSI. Saya dan Ibu Ani, para menteri dan staf khusus menyaksikan dari Cipanas. Saya bangga dan terharu mendengarkan Indonesia Raya dikumandangkan dua kali di Guangzhou, Tiongkok. Bangkit dan Jayalah Indonesia," katanya

Liliyana/Tontowi, yang merupakan pasangan peringkat dua dunia yang menjadi unggulan ketiga pada kejuaraan ini mampu menang 2-1 (21-13, 16-21, 22-20) atas pasangan peringkat satu dunia yang juga unggulan pertama asal China, Xu Chen / Ma Jin. Sedangkang Ahsan/Hendra menang atas pasangan ganda putra Denmark Mathias Boe/Carsten Mogensen dengan dua set langsung, 21-13 dan 23-21.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement