Rabu 25 Nov 2015 10:10 WIB

Banyak Pebalap Jatuh, Michelin Sempurnakan Ban Depan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: M Akbar
 Juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo dari Spanyol terjatuh  di sirkuit Ricardo Tormo,Valencia, Ahad (11/11). (AP/Alberto Saiz)
Juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo dari Spanyol terjatuh di sirkuit Ricardo Tormo,Valencia, Ahad (11/11). (AP/Alberto Saiz)

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Sejumlah pebalap MotoGP jatuh saat melakukan tes penggunaan ban baru Michelin di Valencia beberapa waktu lalu. Atas dasar ini, Michelin akan bekerja keras untuk merancang ban depan terbaik.

"Sembilan puluh persen perbaikan ini sudah kami lakukan," kata Direktur Teknis Michelin, Nicolas Goubert, dilansir dari Autosport, Rabu (25/11).

Goubert mengakui masih ada pekerjaan rumah untuk ban depan. Michelin masih memiliki beberapa bulan lagi untuk melakukan pengujian.

"Kami ingin memberi rasa percaya diri lebih pada pebalap," tambahnya.

Michelin kali terakhir memasok ban untuk balapan motor elite ini pada 2008. Sejak 2009, Michelin digantikan Bridgestone dan kini kembali mengambil posisinya.

Waktu tercepat dalam tes ban Michelin dicatat oleh Marc Marquez dari Repsol Honda selama satu menit dan 31 detik. Posisi kedua diraih Jorge Lorenzo dengan satu menit dan 30,11 detik. Michelin mencatat ada 15 pebalap yang mencatat rentang waktu satu menit 31 detik hingga satu menit 31,9 detik.

"Ini adalah tes penting karena semua orang sudah fokus pada balapan 2016," ujar Goubert.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement