Sabtu 18 Oct 2014 08:00 WIB

Mercedes Tunda Perpanjangan Kontrak Hamilton

Rep: C65/ Red: Didi Purwadi
Toto Wolff
Foto: AP/Mark Baker
Toto Wolff

REPUBLIKA.CO.ID, SOCHI -- Direktur Marcedes, Toto Wolff, menegaskan pihaknya akan menangguhkan kontrak perpanjangan Lewis Hamilton. Pihak Marcedes akan menunggu hingga duel antara Hamilton dan Nico Rosberg musim ini selesai.

Wolff menunda pembicaraan kontrak lantaran dia menginginkan Hamilton fokus dan konsentrasi dalam kejuaraan. Terlebih, kini keduanya berada dalam selisih 17 poin.

Pebalap berusia 29 tahun tersebut memiliki setidaknya 12 bulan untuk menandatangani kontrak baru. Dua tahun lalu dia berbelok dari McLaren ke Marcedes.

"Kami telah berkali-kali mengatakan bahwa kami ingin melanjutkan Lewis untuk jangka waktu lebih lama. Kami memutuskan untuk menunda diskusi terkait kontrak hingga mudah-mudahan memenangkan balapan," ujar Wolff seperti dilansir dari Sky Sports.

Spekulasi kepergian Hamilton dari Mercedes terus berhembus. Bahkan, beredar kabar jika posisi Hamilton akan digantikan Fernando Alonso.

Namun, Wolff menegaskan bahwa posisi tersebut ditentukan oleh Hamilton sendiri. "Tidak ada yang akan mengambil tempat itu darinya (Hamilton) sampai dia memutuskan begitu," tandas Wolff.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement