Ahad 28 Oct 2012 20:19 WIB

Sebastian Vettel Menangi GP India

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Fernan Rahadi
Sebastian Vettel
Foto: REUTERS
Sebastian Vettel

REPUBLIKA.CO.ID, GREATER NOIDA  --  Sebastian Vettel melanjutkan dominasi sesi kualifikasi dengan memenangkan GP India di Sirkuit Internasional Buddh, Greater Noida, Ahad (28/10).

Vettel menyelesaikan balapan dengan waktu 1 jam 31 menit 10,744 detik. Pembalap Red Bull itu unggul jauh atas rival utamanya, Fernando Alonso yang tertinggal 9,437 detik.

Pembalap Red Bull Mark Webber menempati urutan ketiga dengan catatan waktu 13,217 detik lebih lambat dari Vettel. Adapun peringkat keempat dan kelima dikunci duo pembalap McLaren, Lewis Hamilton dan Jenson Button.

Hamilton sempat terlibat balapan seru melawan Webber hingga garis finis. Sayangnya, perjuangan juara dunia F1 2008 itu harus kandas dengan selisih waktu 0,708 detik dari Webber.

Felipe Massa dari Ferrari menduduki urutan keenam dan tertinggal 44,600 detik dari pemuncak podium. Sedangkan pembalap Lotus, Kimi Raikkonen meraih posisi ketujuh dan urutan kedelapan ditempati pembalap Force India Nico Hulkenberg.

Tambahan 25 angka membuat Vettel mengoleksi 240 poin. Pembalap Jerman itu unggul 13 angka atas Alonso. Kemenangan di GP India mengulang prestasi Vettel musim ini. Ia juga meneruskan rekor menyapu bersih kemenangan di empat balapan beruntun sejak GP Singapura.

Secara total, juara bertahan F1 itu mengukir lima seri kemenangan musim ini dan merupakan yang terbanyak dibanding raihan pembalap lainnya. Dengan tiga balapan tersisa dan performa Red Bull yang kian menawan, peluang Vettel mencetak hattrick juara F1 terbuka lebar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement