Ahad 22 Jan 2017 17:42 WIB

Bima Perkasa Petik Kemenangan Atas Siliwangi

Pemain asing Bima Perkasa Yogyakarta Tyrell Corbin mencoba melewati penjagaan pemain asing JNE Siliwangi Bandung Chris Brand.
Foto: dok IBL
Pemain asing Bima Perkasa Yogyakarta Tyrell Corbin mencoba melewati penjagaan pemain asing JNE Siliwangi Bandung Chris Brand.

REPUBLIKA.CO.ID,  SURABAYA -- Bima Perkasa Yogyakarta bangkit dari kekalahan melawan Garuda Bandung di Seri I Pertalite IBL 2017. Bima Perkasa berhasil mengalahkan JNE Siliwangi Bandung 85-73 pada hari terakhir Seri I di GOR Kertajaya Indah, Surabaya, Ahad (22/1).

“Anak-anak bermain lebih bagus dan lepas dibandingkan saat kalah dari Garuda,” kata pelatih Bima Perkasa, Liem Jiang Rien. “Mereka mau menekan egoisme dan bermain sebagai satu tim."

Bima Perkasa memang terdiri dari beberapa pemain jebolan Bima Sakti, CLS Knights dan pemain asli mereka sendiri ditambah dua pemain asing, Tyrell Corbin dan Jamine Petterson. 

“Praktis kami baru berlatih bersama tak lebih dari sepekan. Beruntung pemain asing kami mau melebur dan sering memberi masukan,” ujarnya.

Duet asing memang menjadi andalan Bima Perkasa. Kombinasi Corbin dan Petterson menghasilkan 66 angka bagi timnya. Mereka masing-masing menyumbang 33 angka. 

“Pemain asing lawan memang lebih bagus, sementara pemain asing kami masih belum sempurna beradaptasi dan kondisi fisiknya belum prima,” kata pelatih Siliwangi, Fathoni.

Chris Brand menyumbang 14 angka dan Danny Trapp mengemas hanya empat angka. Vinton Noland Surawi memimpin perolehan angka bagi Siliwangi dengan raihan 16 poin, diikuti Fredy yang mencetak 15 angka.

“Chris dan Danny juga berjuang keras mengatasi iklim panas Surabaya,” katanya.

Fathony akan coba memanfaatkan waktu jeda sebelum seri kedua untuk mengasah fisik dan adaptasi dengan tim untuk kedua pemain asing tersebut.

“Mudah-mudahan seri berikutnya kami bisa bermain lebih baik,” ujarnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement