Rabu 11 Jun 2014 17:45 WIB

Jusuf Kalla Berkunjung ke Palu

Jusuf Kalla (kanan) ketika debat capres/cawapres KPU
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Jusuf Kalla (kanan) ketika debat capres/cawapres KPU

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Calon Wakil Presiden Jusuf Kalla direncanakan berkunjung selama dua hari di Palu, Sulawesi Tengah, pada 12-13 Juni 2014.

"Beliau dari Mamuju, Sulawesi Barat, langsung menuju ke Palu," kata Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Palu Alimuddin Alibau di Palu, Rabu.

Dalam perjalanan menuju Palu, Jusuf Kalla didampingi seorang fungsionaris DPP PKB Kahar Karding bersama sejumlah rombongan.

"Informasi ini kami peroleh langsung dari Kahar Karding yang saat ini sedang mendampingi Pak Calon Wakil Presiden kita," katanya.

Alimuddin mengatakan selama di Palu, Jusuf Kalla memiliki sejumlah agenda, antara lain menggelar dialog dengan para relawan dan simpatisan di salah satu hotel di Palu.

"Pak Jusuf Kalla lebih memilih kampanye dialogis karena ini lebih efektif dibanding kita mengarahkan massa," katanya.

Selain itu, kata Alimuddin, Jusuf Kalla juga bertemu dengan Ketua Utama Alkhairaat Habib Saggaf di kediamannya di Jalan Sis Aljufri.

Habib Saggaf adalah cucu dari Habib Idrus bin Salim Aljufri, pendiri perguruan Islam Alkhairaat, salah satu organisasi keagamaan yang memiliki pengikut cukup besar, khususnya di kawasan timur Indonesia.

Setiap tokoh penting yang berkunjung ke Palu, selalu meminta bertemu dengan Habib Saggaf, bahkan tidak sedikit di antara tokoh nasional yang datang berziarah ke makam Habib Idrus bin Salim Aljufri.

"Agenda Pak Jusuf Kalla lainnya sementara dalam pembahasan, kemungkinan juga beliau akan berkunjung ke pasar-pasar tradisional," katanya.

Alimuddin mengatakan kemungkinan Jusuf Kalla menginap semalam di Palu karena agenda calon wakil presiden yang akan mendampingi Calon Presiden Joko Widodo itu, cukup padat.

Pada kesempatan sebelumnya, Joko Widodo sudah diagendakan berkunjung ke Palu. Namun, hal itu batal karena bertepatan dengan persiapan debat calon presiden-wakil presiden putaran pertama pada 8 Juni 2014.

Hingga saat ini, rencana kunjungan Joko Widodo ke Palu belum diperoleh kecuali rencana kunjungan Jusuf Kalla.

Pemilu Presiden, 9 Juli 2014, diikuti dua pasangan kandidat, yakni Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dengan nomor urut 1 dan Jokowi-JK nomor urut 2.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement