Friday, 17 Syawwal 1445 / 26 April 2024

Friday, 17 Syawwal 1445 / 26 April 2024

Mahyudin: Insiden Bendera Terbalik Akibat Kelalaian Panitia

Selasa 22 Aug 2017 20:15 WIB

Red: Qommarria Rostanti

Wakil Ketua MPR RI Mahyudin.

Wakil Ketua MPR RI Mahyudin.

Foto: Dok Humas MPR RI

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Wakil Ketua MPR RI, Mahyudin, meminta seluruh masyarakat Indonesia agar menahan diri atas insiden bendera merah putih terbalik di buku panduan Sea Games 2017 yang digelar di Malaysia. Mahyudin berharap masyarakat Indonesia lebih dewasa dengan tidak membuat hal serupa atau membalas.

Mahyudin tidak menyebut insiden tersebut sebagai suatu unsur kesengajaan. Dia menilai insiden tersebut murni akibat kelalaian dari pihak panitia Sea Games 2017 Malaysian Organizing Comittee (MASOC). "Itu menunjukkan bahwa panitianya tidak cukup cerdas dan lalai ya," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Selasa (22/8).

Diakui Mahyudin, insiden tersebut memang sangat mengecewakan apalagi menyangkut soal lambang negara. Mahyudin menilai Indonesia bisa lebih baik dari Malaysia. "Kalau kita yang selengarakan kita bisa lebih baik dari Malaysia, menurut saya," ujarnya.

Tak lama setelah insiden itu, Pemerintah Malaysia telah meminta maaf kepada Indonesia melalui pernyataan Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia, Khairy Jamaluddin. Dengan adanya permintaa maaf ini, Mahyudin meminta seluruh masyarakat Indonesia untuk tidak 'baper' atau terbawa perasaan lagi. "Saya sekali katakan, itu adalah faktor kelalaian, tidak usah  terlalu ditanggapi berlebihan.  Apalagi  Pemerintah Malaysia sudah minta maaf melalui Menporanya," kata Mahyudin.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler