Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Zulkifli Hasan: Kalau Mau Sukses, Doa Ibu Kuncinya

Kamis 10 Aug 2017 16:06 WIB

Red: Qommarria Rostanti

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.

Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan.

Foto: Dok Humas MPR RI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan, menitipkan dua hal penting yang harus dilakukan generasi muda untuk meraih cita cita. Kedua hal tersebut yakni bekerja keras dan memohon doa orang tua, khususnya ibu.

Hal itu disampaikan Zulkifli ketika menyapa peserta perwakilan Finalis Lomba Cerdas Cermat Empat Pilar MPR Tingkat SLTA Nasional 2017 di Gedung Nusantara V MPR, hari ini.  "Semua bisa punya cita cita, tapi ingatlah dua hal penting pertama kerja keras pantang menyerah. Kedua, doa orang tua khususnya ibu. Minta-lah yang terbaik dari ibumu," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Kamis (10/8).

Zulkifli menyampaikan di era sekarang ini apapun latar belakangnya, semua mempunyai hak yang sama untuk menjadi apapun. "Anak desa atau anak petani, dari kampung atau kota semua punya hak sama untuk jadi apa saja. Beranilah bermimpi, berani punya cita cita," ujarnya.

Generasi saat ini, kata Zulkifli, beruntung hidup di zaman dengan fasilitas pendidikan yang lengkap. Dia  menceritakan masa kecilnya yang harus berjalan kaki hingga 5 kilometer untuk bersekolah, bahkan tanpa alas kaki. "Kalau saya yang dari desa, sekolah dengan fasilitas seadanya, sepatu saja nggak punya bisa jadi Menteri Kehutanan dan Ketua MPR, Saya yakin adik-adik bisa jauh lebih baik," ujarnya.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler