Thursday, 16 Syawwal 1445 / 25 April 2024

Thursday, 16 Syawwal 1445 / 25 April 2024

Mahyudin: Banyak yang Menggiring Opini MKD

Selasa 15 Dec 2015 15:17 WIB

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Winda Destiana Putri

Mahyudin

Mahyudin

Foto: Politisi Partai Golkar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua MPR Mahyudin menilai, banyak pihak yang mencoba untuk menggiring MKD agar menetapkan Setya Novanto bersalah.

Padahal, belum ada pembuktian secara etis dan hukum yang diputuskan oleh MKD.

''MKD ini banyak yang menggiring, kalau didengar rekamannya tidak ada kalimat Novanto meminta saham,'' kata Mahyudin, dalam sebuah diskusi di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (15/12).

Menurutnya, percakapan yang direkam adalah omongan yang sehari-hari. Masalahnya adalah, MKD belum punya aturan yang tegas, mengenai perilaku seperti apa yang melanggar etika.

''Lalu ketika DPR bertemu pengusaha apakah bisa dikatakan melanggar, itu belum diatur. Sehingga masalahnya terlalu dibesar-besarkan,'' ujar dia. 

Politisi Golkar itu menyatakan, MKD tidak punya bukti otentik rekaman asli. Sehingga agak sulit untuk membuktikan dimana letak kesalahan Novanto.

Ia meminta agar masyarakat jangan menghakimi seseorang yang belum tentu salah. ''Makanya kita tunggu sajalah. Sesuai hukum saja. Kalau salah ya berenti. Tapi dibuktikan saja secara hukum,'' ucap dia.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler