Kamis 18 Sep 2014 12:00 WIB

Stasiun Bogor Segera Dibenahi

Red:

BOGOR -- Wali Kota Bogor Bima Arya mengintruksikan kepada Tim Percepatan Pelaksanaan Prioritas Pembangunan (TP4) untuk membenahi kondisi di sekitar Stasiun Kota Bogor.

"Untuk yang lainnya, masih disusun," kata anggota TP4 Eko Prabowo saat ditemui Republika, Selasa (16/9).

TP4 dibentuk Wali Kota Bima Arya, Senin (15/9). Tim ini diharapkan mampu membantu kinerja para kepala dinas dalam melakukan percepatan pembangunan Kota Bogor sesuai prioritas.

Tim yang diisi enam pegawai negeri sipil (PNS) dan tiga non-PNS ini dipimpin Pengamat Perkotaan Yayat Supriatna dengan Wakil Ketua Irwan Riyanto. Sedangkan, nama-nama seperti Achsin Prasetyo, Eko Prabowo, Hari Sutjahjo, Boris Derurasman, Hidayat Yudha Priatna, Zulfikar Albar, dan Maria Dian Nurani menghuni sebagai anggotanya.

Eko mengatakan, sejumlah program sedang disusun untuk melakukan percepatan pembangunan di Kota Hujan itu. Ia menjelaskan, timnya masih menggodok program mana saja yang mendapat prioritas lebih untuk direalisasikan.

Wali Kota Bima Arya menargetkan kepada TP4 untuk segera menyelesaikan program-program yang sedang digodok. Namun, Eko belum bisa mengonfirmasi terkait target yang diberikan Bima Arya kepada timnya. "Kami masih harus membicarakan lebih lanjut," ujarnya. rep:c84 ed: karta raharja ucu

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement