Jumat 27 Nov 2015 17:00 WIB

Rekor Irit Baru Honda Mobilio

Red:

Honda Prospect Motor (HPM) kembali menantang para pengguna Mobilio untuk mengadu irit konsumsi bahan bakar minyak (BBM)-nya. Acara tersebut digelar mengakhiri seri terakhir Wisata Plus Honda.

Mobilio Tantangan Hemat 2015 mengambil rute Kemayoran-Bogor, dua pekan lalu. Pesertanya kali ini adalah para perwakilan dari pencinta Mobilio tergabung dalam Komunitas Honda Mobilio Indonesia (Mobility) yang jumlahnya mencapai 48 peserta.

Setelah menempuh rute sepanjang 67,8 kilometer dari Mega Glodok Kemayoran, Jakarta, menuju garis akhir di Kebun Raya Bogor, rekor baru akhirnya tembus. Rekor tertinggi untuk efisiensi bahan bakar Honda Mobilio, tercatat 27,6 km/liter oleh Dadang Sudjana.

Tak hanya itu, pada seri kelima ini, sebanyak 46 dari 48 peserta yang menjadi peserta tantangan hemat berhasil mencapai konsumsi bahan bakar di atas 20 km/liter. Sebelumnya, rekor konsumsi bahan bakar di acara ini dipegang oleh peserta bernama Siladharmo Mulyo yang mencatat hasil 26,7 km/liter di seri ketiga tahun ini.

Rute yang dilalui peserta adalah kombinasi antara jalan raya dan jalan tol dengan tingkat kepadatan jalan yang normal.  Pemenang tantangan hemat ini ditentukan dari hasil akhir efisiensi bahan bakar tertinggi yang terekam pada Multi Information Display (MID) yang terdapat di panel Honda Mobilio.

Selain Dadang, terbaik kedua diraih Yanuar Firdaus dengan torehan 27 km/liter. Menurut Dadang, trik untuk hemat, yaitu sabar dan juga menjaga kecepatan agar tetap konstan tidak cepat ataupun lambat, serta menginjak pedal gas secara perlahan. ''Antara 40-60 km per jam (kecepatan). Rpm di bawah 2.000,'' ucap Dadang.

Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, menyatakan, Tantangan Hemat Honda Mobilio kali ini sangat istimewa karena tercipta rekor baru dan semakin banyak peserta yang berhasil melampaui efisiensi BBM 20 km/liter.

Lebih dari itu, menurut Jonfis, para peserta kali ini juga merupakan anggota komunitas Honda Mobilio yang berasal dari 16 kota di seluruh Indonesia. ''Hal ini membuktikan siapa saja dapat mencapai efisiensi BBM dengan gaya mengemudi yang tepat dan didukung mesin Honda Moblio yang bertenaga, namun tetap irit,'' katanya.

Acara tantangan irit kali ini digelar bertepatan dengan Jambore Nasional pertama Komunitas Mobility. Menurut Product Communication Manager HPM Yosep Swasono Agus, acara kali ini merupakan apresiasi Honda terhadap anggota komunitas yang merupakan konsumen loyal Honda Mobilio serta menjalin hubungan yang lebih hangat dengan komunitas Honda.

Honda Mobility merupakan Komunitas Honda Moblio Indonesia yang berdiri sejak 1 April 2014. Hingga saat ini, memiliki  anggota sebanyak 7.752 orang yang tersebar di 25 provinsi seluruh Indonesia, meliputi DKI Jakarta, Debotabek, Aceh, Batam dan Kepulauan Riau, Sumatra Barat, Sulawesi Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, dan Papua Barat. n firkah fansuri ed:khoirul azwar

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement