Selasa 09 Sep 2014 16:00 WIB
pernik

Cita Cantik Nusantara

Red:

Desainer busana Muslim Lia Afif mempunyai definisi sendiri soal cantik. Bagi dia cantik berarti penuh semangat hidup, percaya diri, dan terus berpikir positif. Dan, makna cantik itu lantas berwujud menjadi tema besar "fearless beauty" yang seketika tampil menjadi koleksi berbahan tenun rang-rang dengan kombinasi warna mencorong.

Dalam satu pergelaran busana, anggota Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Jawa Timur ini menampilkan 20 koleksi yang semarak warna. "Dalam setiap event saya selalu mengangkat tenun nusantara. Saya suka motifnya bisa dibuatkan padu padan dengan semua warna," ujar alumnus sekolah mode Susan Budiharjo ini.   

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kali ini, Lia bermain dengan padanan tenun antara sifon dan sutra. Tenun yang dipadankan dengan mote atau manik ini dibuat untuk menutupi kelemahan si pemakai. Misalnya bagi yang bahunya lebar, diberi hiasan di bagian perutnya sehingga fokus perhatian tidak pada bagian bahu.

Selain dominasi warna terang, seperti kuning dan biru, Lia juga menghadirkan warna lembut yang terkesan feminine, di antaranya merah jambu. Warna terang yang dipadu dengan tenun menyajikan kombinasi unik. Misalnya, dress kuning dengan padanan tenun motif berwarna hijau dan biru.

Ada pula atasan model tunik berwarna kuning dengan tenun di dada, ditambah dengan rok tenun dipadu dengan celana dan jilbab pink. Selain itu, hadir busana berwarna biru bagian atas dada dan bawah rok berwarna kuning, manik, dan tenun dengan kombinasi hijau biru.

Bagi yang membutuhkan busana formal dengan sentuhan etnik, koleksi busana ini bisa menjadi alternatif menarik.

rep:desy susilawati ed: endah hapsari

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement