Selasa 02 Sep 2014 13:30 WIB
pasien cerdas

Solusi untuk Memperpanjang Rambut

Red:

"Pemanjang rambut terbaik". Itulah iming-iming yang dijanjikan penjual sampo dan masker rambut yang belakangan populer dipasarkan lewat bazar dan toko online. Dengan memakai kedua produk seharga ratusan ribu tersebut, konon rambut dapat bertambah panjang enam sentimeter dalam 14 hari. Sampo dan masker tersebut diklaim dapat menjadi solusi bagi mereka yang potongan rambutnya terlalu pendek ataupun ingin cepat bisa berkuncir ekor kuda. 

Sebelumnya, setahun terakhir marak dipasarkan sampo kuda plus kondisionernya yang digadang-gadang sebagai rahasia di balik panjang dan indahnya rambut selebritas dunia. Masuk akalkah klaim kedua produk tersebut? Sebelum menjawabnya, Dr Laksmi Duarsa SpKK terlebih dahulu menjelaskan tiga fase pertumbuhan rambut. Fase pertama, yakni anagen merupakan pertumbuhan rambut. Anagen berlangsung sekitar tiga sampai delapan tahun. Mayoritas helaian rambut (85 persen) berada dalam fase pertumbuhan.

Fase kedua (katagen) dialami oleh satu persen helaian rambut. Katagen yang berlangsung antara dua sampai tiga pekan ini merupakan masa transisi atau perubahan dari tahap pertumbuhan ke arah istirahat. Fase ketiga (telogen) atau masa istirahat dialami oleh 14 persen helaian rambut lainnya. Fasenya berlangsung selama dua sampai empat bulan. "Tiap helai rambut tidak serentak menjalani fase tersebut," ungkap Laksmi.

Fakta lain yang perlu diketahui ialah pertumbuhan rambut dipengaruhi nutrisi, hormon, obat-obatan, stres, produk kosmetik, dan keturunan. Dalam kondisi normal, rambut akan bertambah panjang 1,2 cm dalam satu bulan. Jika tak dipotong, kelak rambut bisa mencapai 107 cm.

Laksmi membenarkan proses bertambah panjangnya rambut bisa dipercepat. Caranya ialah dengan memperkaya nutrisi untuk rambut. "Agar rambut lebih cepat panjang, gunakan produk perawatan rambut yang tepat dan lengkapi dengan peningkatan asupan makanan yang mengandung biotin," jelas Laksmi.

Biotin termasuk dalam kelompok vitamin B kompleks. Zat gizi mikro ini bisa didapatkan dengan mengonsumsi hati, kacang-kacangan, susu, yoghurt, kuning telur, dan sereal. "Rambut bisa bertambah panjang sesuai dengan patofisiologi tersebut dan bisa dibantu dengan obat yang mengandung bahan-bahan di atas," jelas Laksmi kepada Republika.

Di samping itu, masih ada cara lain yang dapat ditempuh untuk memanjangkan rambut. Melakukan pijatan pada kulit kepala secara teratur selama beberapa menit saat keramas juga cukup efektif. Pijatan dapat meningkatkan aliran darah, oksigen, dan memperlancar aliran zat-zat gizi menuju kantong tempat tumbuhnya rambut (folikel).

Lalu, bagaimana dengan penggunaan produk yang marak dipromosikan tersebut? Laksmi mengaku, belum pernah membaca penelitian yang membuktikan vitamin tertentu dapat memanjangkan rambut sekian sentimeter dalam kurun waktu tertentu. Demikian pula dengan rekan sejawatnya, dr Eddy Karta SpKK. "Saya pun belum pernah mencobanya, sehingga tidak bisa membuktikan kebenaran janji tersebut," komentar Eddy.

Laksmi menyarankan agar masyarakat yang ingin memanjangkan rambut berkonsultasi dengan dokter yang ahli di bidang rambut. Dokter akan membantu menganalisis kondisi rambut dan memberikan saran serta petunjuk sesuai dengan kondisi tiap individu. "Dokter biasanya memberikan vitamin yang diminum dan dioleskan ke rambut, namun hasilnya akan bervariasi pada tiap orang," tutur Laksmi. rep:desy susilawati ed: reiny dwinanda

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement