Rabu 31 Aug 2016 13:00 WIB

Kolaborasi Teknologi dan Olahraga

Red:

Dua tahun mendatang akan menjadi periode penting bagi Indonesia. Karena, Indonesia akan menjadi tuan rumah untuk SEA Games 2018. Ajang kompetisi olahraga terbesar di Asia Tenggara ini akan diselenggarakan di Jakarta dan Palembang. Pada era digital seperti sekarang, pasti sulit mengadakan kompetisi olahraga kelas dunia tanpa adanya dukungan teknologi.

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Komite Olimpiade Indonesia (KOI), dan PT Huawei Tech Investment (Huawei Indonesia) saat ini tengah mengembangkan teknologi guna mendukung acara olahraga, salah satunya SEA Games 2018 mendatang. Sektor information communication and technology (ICT) pun akan mendapat peluang besar terhadap kompetisi olahraga, khususnya perkembangan teknologi di dalam negeri.

Bahkan, kolaborasi olahraga dan teknologi bisa memberikan kontribusi meningkatnya popularitas sebuah negara. "Setelah menggelar ajang olahraga, banyak negara akan mendapatkan popularitas," ujar President of Marketing Huawei Global dalam acara Indonesia ICT Carnival 2016 ke-3 di Jakarta, pekan lalu.

Kehadiran ICT akan membuat keberlangsungan sebuah kompetisi olahraga berjalan lebih mudah. Karena, teknologi mampu mengurangi risiko kegagalan sistem yang sudah ada sebelumnya. Selain itu, teknologi juga bisa membuat acara olahraga menjadi lebih semarak.

Ajang olahraga seperti SEA Games tentunya juga dapat meningkatkan citra Indonesia. Untuk SEA Games mendatang, teknologi akan memastikan hubungan olahraga dan tren saling terkoneksi secara virtual.

Penikmat olahraga akan bisa menyaksikan pertandingan melalui video berkualitas tinggi tanpa ada sekat ruang dan waktu. "Apabila Pemerintah Indonesia mengajak berkolaborasi, Huawei sudah siap," ujar Chief Executive Officer (CEO) Huawei Indonesia Hudson Liu.

Bahkan, Huawei juga siap berkolaborasi dengan pemerintah pusat, daerah, serta kementerian dalam menciptakan inisiatif nasional, khususnya dalam membangun smart nation dan tech city.

Kesiapan tersebut juga termasuk dalam transformasi siaran digital, perluasan konektivitas pita lebar, hingga pemberdayaan cloud. Teknologi yang terintegrasi untuk acara olahraga akan memberikan pengalaman berbeda bagi penikmat dan penonton.

Peran komputasi awan

Komputasi awan merupakan solusi yang dapat memberikan banyak kemudahan dalam mengimplementasikan teknologi dalam ajang olahraga. Dalam penggunaannya, cloud juga sekaligus dapat membantu menekan biaya operasional.

Menggunakan sistem cloud memungkinkan penyelenggara menyimpan informasi berharga terkait pertandingan, baik dalam bentuk pola maupun gambar. Selain itu, jumlah peralatan yang biasanya digunakan untuk membangun pusat data konvensional juga bisa ditekan.

Dalam urusan keamanan, solusi cloud mampu menangani masalah keamanan siber selama pertandingan berlangsung. Dalam video yang ditayangkan Huawei, teknologi juga bisa menekan angka kejahatan terkait teroris selama pertandingan.

Misalnya, ada teror bom menyerang di lokasi tidak jauh dari arena pertandingan. Dengan bantuan teknologi, bom tersebut bisa ditaklukkan.

Aparat keamanan juga bisa melakukan live video dan mengirim gambar pada ahli bom meski sedang berada di tempat lain yang jauh dari lokasi. Kemudian aparat bisa memantau kondisi jalan demi menemukan pelaku.

Huawei juga memperkenalkan berbagai teknologi lain yang dimilikinya guna mendukung berlangsungnya kompetisi olahraga. Di antaranya Wireless to the X (WTTx) yang berbasis virtual reality (VR).

Solusi tersebut dapat memberikan layanan pita lebar 4.5G dan 5G dengan fiber-class dan kecepatan tinggi. Solusi ini akan memberikan kesempatan bagi penonton untuk menyaksikan pertandingan dengan kecepatan koneksi internet mulus tanpa putus.

Bahkan, layanan gambar juga diberikan dalam bentuk dukungan 4K-TV on-demand, hingga VR Movies. Berbagai teknologi Huawei sebelumnya telah digunakan di Olimpiade Beijing, Asian Games di Guangzhou, dan Stadion Gold Coast SUNS Metricon di Australia.    rep: Nora Azizah, ed: Setyanavidita Livikacansera

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement