Senin 25 Jul 2016 15:00 WIB

Penghargaan Panasonic Hadirkan 22 Kategori Pemenang

Red:

Pada tahun penyelenggaraan ke-19, Panasonic Gobel Awards 2016 mengusung tema "Kebanggaan Indonesia". Chairman 19th Panasonic Gobel Awards 2016, Wendy Syofyan, mengatakan, tema ajang penghargaan untuk insan pertelevisian tersebut  dipilih karena mengacu pada fungsi televisi sebagai media pemersatu yang membanggakan bangsa Indonesia.

Menurutnya, tema ini mencerminkan televisi yang memegang peran penting dalam menyiarkan informasi kepada masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Televisi diharapkan dapat meningkatkan kualitas program sehingga dapat memberi nilai tambah pada kehidupan masyarakat. "Saat ini, banyak acara produksi luar negeri yang belum tentu sama dengan nilai budaya Indonesia. Sedangkan, di sini banyak karya anak Indonesia yang sulit mendapat apresiasi," ungkapnya.

Untuk mendukung tema itu, Panasonic memiliki kualifikasi kategori khusus untuk program televisi, yaitu program yang mencerminkan identitas nasional dengan mewakili tradisi, budaya, bahasa, dan politik Indonesia.

Dalam menentukan kualifikasi penilaian tersebut, panitia Panasonic Gobel Awards turut menggandeng tim independen, seperti AC Nielsen dan Ernest & Young. "Selain itu, terdapat core team dan juri dari kalangan artis dan praktisi yang bergerak di bidang pertelevisian," tutur Wendy.

Panasonic Gobel Awards 2016 memiliki 22 kategori nominasi pemenang. Kategori tersebut terdiri atas delapan kategori individu dan 14 kategori program televisi.

Steering Committee 19th Panasonic Gobel Awards 2016, Helmy Yahya, menjelaskan, kualifikasi kategori untuk program televisi selain harus mencerminkan identitas nasional, juga harus memberi nilai aspirasi yang positif, menghibur, kreatif, dan orisinal. Sedangkan, kualifikasi kategori individu adalah yang dapat memberikan inspirasi serta dapat memengaruhi secara positif dan rendah hati.

Helmy menambahkan, kategori Insan Pertelevisian Terbaik merupakan kategori penghargaan khusus yang dinilai bukan oleh masyarakat, tetapi oleh dewan juri. Penghargaan khusus tersebut merupakan terobosan baru dari Panasonic Gobel Awards 2016 setelah sebelumnya tidak pernah ada penghargaan spesial seperti ini.

Ada tiga tahap penilaian yang dilakukan secara komprehensif. Tahap pertama adalah pemilihan kategori nominasi berdasarkan riset yang telah dilakukan AC Nielsen. "Tahap selanjutnya adalah pemilihan nominator yang akan dilakukan pada Agustus nanti," kata Helmy menjelaskan.

Tahap terakhir, nominator yang terpilih akan diumumkan dan masyarakat akan diberikan kesempatan untuk memberikan voting melalui SMS. Proses pemilihan akan berlangsung selama pertengahan Agustus hingga akhir September 2016.

Ia menjelaskan, jika tahun-tahun sebelumnya masyarakat bisa melakukan voting sebanyak-banyaknya dari satu nomor ponsel untuk memilih program televisi dan insan pertelevisian terfavorit, kali ini setiap nomor ponsel hanya bisa satu kali memilih. "Tahun ini kita pakai sistem One SMS One Vote. Satu SMS hanya bisa melakukan satu kali voting," ujar dia.   Fira Nursya’bani, ed: Endah Hapsari

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement