Senin 30 Nov 2015 13:00 WIB

Manjakan Diri Lewat Fitur Kartu Kredit

Red:

Masyarakat Indonesia cukup optimistis terhadap pertumbuhan ekonomi seiring dengan perkembangan gaya hidupnya. Lebih dari 50 persen dari mereka memprioritaskan menabung dan jumlah ini merupakan yang tertinggi di Asia Pasifik.

Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia Ellyana Fuad mengatakan, karena alasan itulah Visa Worldwide dengan Maybank Indonesia menghadirkan Maybank Kartu Kredit Visa Infinite. Kartu kredit tersebut diarahkan untuk memenuhi kebutuhan segmen affluent, terutama kelas menengah. Segmen affluent biasanya mengiinginkan pengalaman lebih dan nilai tambah.

Lewat Maybank Kartu Kredit Visa Infinite, diharapkan bisa mengantisipasi pertumbuhan kelas menengah atas di Indonesia yang terus meningkat. Nasabah Maybank bisa segera menikmati berbagai kemudahan fitur baru Maybank Kartu Kredit Visa Infinite.

"Dibanding negara di sekitarnya, masyarakat affluent Indonesia sangat menyadari pentingnya keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi mereka," kata Ellyana, di Jakarta.

Ellyana melanjutkan, masyarakat Indonesia juga memprioritaskan keluarga dan sangat menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk pendidikan anak dan kedekatan dengan keluarga. Untuk memenuhi hal itulah, Maybank Kartu Kredit hadir dengan wajah dan fitur baru. Hal ini ditujukan bagi segmen nasabah prima.

Maybank Kartu Kredit Visa Infinite sebelumnya hanya dapat diperoleh melalui undangan secara khusus. Namun, sekarang terbuka bagi umum, hanya cukup dengan mengajukan aplikasi dan dapat dimiliki sesuai syarat serta ketentuan berlaku. Tentunya, dengan ketentuan yang lebih mudah dan cepat.

Head and Cards Business Maybank Indonesia Laksono mengatakan, Maybank Kartu Kredit Visa Infinite memperkaya fitur dan manfaat yang dapat memenuhi kebutuhan nasabah menengah atas. Maka, fitur dan keuntungan yang lebih luas bagi nasabah ini juga sejalan dengan visi-misi Maybank. "Maybank ingin memberikan nilai tambah, terutama bagi nasabah yang melakukan perjalanan ke negara-negara di Asia Tenggara," kata Laksono.

Beragam fitur dan manfaat yang dapat memanjakan nasabah, mulai dari pemenuhan kebutuhan utama sampai tawaran kemudahan dalam kegiatan bepergian, kenyamanan berbelanja, kuliner, dan berbagai kegiatan penunjang keseharian lainnya yang istimewa.

Untuk traveling, kartu kredit tersebut memberikan fitur pengumpulan TREATS Points hingga enam kali lebih cepat. Poin tersebut dapat ditukarkan dengan tiket pesawat melalui Mileage Pprogram (KrisFlyer, Garuda Frequent Flyer, Asia Miles, dan Enrich Miles) serta vocer hotel melalui Agoda. 

Bagi kenyamanan berbelanja Anda, ada fitur yang memberikan tawaran program Shopping Privilege cicilan nol persen dengan jangka waktu hingga enam bulan, termasuk untuk transaksi luar negeri dan pembelanjaan produk branded fashion di mana saja.

Semua pembelanjaan juga akan mendapatkan tiga kali TREATS Points untuk transaksi di dalam negeri dan enam kali TREATS Points untuk transaksi di luar negeri, juga untuk transaksi luar negeri dan pembelanjaan produk brand fashion di mana saja. Dengan begitu, pengguna bisa lebih cepat mendapatkan keuntungan untuk mendukung aktivitas bepergian tanpa biaya.

Para pemburu kuliner bisa menikmati penawaran Starwood Premium Dining, yakni diskon hingga 50 persen untuk bersantap di hotel bintang lima, yang tergabung dalam grup Starwood Hotel & Resort. Ada pula ratusan merchant restoran terkemuka lainnya di Asia Tenggara yang bisa jadi pilihan.

Sementara untuk melengkapi pengalaman hidup yang istimewa, nasabah juga dapat merasakan Complimentary Golf green fees di 71 klub golf di 13 negara. Keistimewaan lainnya adalah asuransi perjalanan dengan pertanggungan hingga satu miliar rupiah dan akses fasilitas airport lounge di 22 kota besar di Indonesia.

Tak hanya itu, nasabah juga dapat memantau transaksi kartu kreditnya lewat M2U Mobile, yaitu mobile banking. Syaratnya, tentu dengan memiliki rekening Tabungan di Maybank Indonesia. "Orang tak hanya butuh makan, tetapi juga butuh jalan-jalan dan kegiatan menyenangkan lainnya. Untuk itulah, kartu kredit ini dihadirkan," lanjut Laksono. n c19 ed: dewi mardiani

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement