Jumat 30 Oct 2015 13:00 WIB

Sederet Layanan dari Sentuhan Jari

Red: operator

REPUBLIKA.CO.ID,Sederet Layanan dari Sentuhan Jari 

Bisnis ojek online kini telah merambah pula ke dunia kebersihan, kebugaran, kecantikan, hingga hiburan. 

Di tengah kian merebaknya bisnis ojek online, sederet layanan yang ditawarkan pun semakin berkembang. Tak hanya sebatas jasa transportasi semata, tapi mulai juga merambah ke dunia kecantikan dan kesehatan.

Kesemua layanan dari perusahaan ojek aplikasi tentunya bisa dinikmati hanya lewat sentuhan jari dari ponsel pintar. Saat ini, berbagai inovasi layanan telah dihadirkan Gojek, di samping layanan transpor dari fitur Go Ride.

Belum lama ini, Gojek mengembangkan layanannya dengan menghadirkan Goclean, Gomassage, dan Goglam. Sama dengan layanan yang telah ada sebelumnya, ketiga fitur ini hadir sebagai layanan jasa pada para pengguna.

Bedanya, bukan tukang ojek yang akan datang karena dipesan, melainkan petugas kebersihan, kebugaran, dan kecantikan. 

Head of Marketing dari Gojek Yaumi Fauziah mengungkapkan, pihaknya menjamin benar layanan ini aman dan nyaman untuk dimanfaatkan oleh para pengguna. Menurutnya, pihak Gojek juga menggandeng sejumlah mitra yang sudah terpercaya di bidangnya masing-masing. 

Layanan ini, diakui Yaumi, dihadirkan dengan konsep luxury, namun dengan tarif yang relatif terjangkau. Gojek akan memanjakan konsumen dengan mengirim langsung orang ke tempat yang pengguna mau. Baik itu rumah, apartemen, kantor, ataupun hotel. 

"Pengguna tak perlu khawatir, kita bekerja sama dengan profesional dari industri yang setidaknya telah memiliki pengalaman selama tiga tahun," jelas Yaumi.

***

Ekstensifikasi Layanan

Goclean adalah layanan jasa kebersihan rumah secara panggilan. Layanan ini menawarkan jasa untuk membersihkan rumah maupun apartemen, hotel, dan sebagainya. 

Tarif layanan Goclean dibanderol sekitar Rp 60 ribu per jam. Pelayanan yang bisa didapatkan mulai dari setrika baju, membersihkan debu, vacuuming, cuci piring, membersihkan kamar mandi, dan membersihkan seisi rumah.

Layanan Gomassage menawarkan jasa pijat tradisional panggilan. Pemijat tradisional akan datang ke rumah setelah pengguna memesan layanan ini melalui aplikasi. 

Pilihan paket massage yang ditawarkan antara lain refleksi atau pijat seluruh tubuh. Ada pula layanan lain, seperti tambahan scrub, lulur, sampai totok wajah. Kesemua layanan itu bertarif per jam dan dibanderol mulai dari Rp 90 ribu sampai Rp 165 ribuan. 

"Kalau konsumen pria akan dipijat oleh pria, begitu juga pemesan perempuan akan dipijat perempuan," kata Yaumi menegaskan.

Layanan lainnya, yaitu Goglam. Layanan ini sangat cocok bagi pelanggan yang ingin melakukan perawatan kecantikan. Mulai dari tata rias wajah, potong rambut, gaya berhijab, hingga manicure serta pedicure.

Menurut Yaumi, layanan ini dirasa akan sangat bermanfaat bagi para pelanggan. Khususnya, bagi yang ingin menikmati waktu luang di rumah saja saat akhir pekan. 

Sekaligus, tentunya pelanggan dapat merasakan perawatan kecantikan dari layanan panggilan ini. "Untuk Goglam, karyawan yang dipilih adalah yang telah memiliki pengalaman minimal lima tahun di industri kecantikan," ujar Yaumi menambahkan.

Selain Gojek, ada pula pendatang baru di bisnis layanan ojek aplikasi, yakni Jeger Taksi yang ikut menawarkan layanan lain di luar jasa transportasi. Jeger Taksi menawarkan berbagai jenis jasa kurir.

Baik antar-jemput, pesan antar makanan, sampai pembelian tiket nonton di bioskop. Khusus untuk layanan pembelian tiket bioskop, pengguna kini tak lagi perlu berangkat lebih dini apabila ingin menonton film yang diincar.

Sang sopir pesanan akan mengantarkan tiket bioskop ke manapun yang diinginkan. Sistem pembayaran layanan ini menggunakan argometer, seperti taksi konvensional. Jeger Taksi memberlakukan argo mulai Rp 2.800 per kilometer.  c19 n setyanavidita livikacansera 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement