Kamis 09 Mar 2017 09:09 WIB

TAC Ikut Serta di Ajang Lampung SAI Time Rally

TAC Lampung ikut serta di ajang Lampung SAI Time Rally
Foto: TAC
TAC Lampung ikut serta di ajang Lampung SAI Time Rally

REPUBLIKA.CO.ID, -- Komunitas Toyota Agya Club (TAC) turut serta di ajang "Lampung SAI Time Rally" yang berlangsung pada Ahad (5/3) kemarin. Dalam kegiatan yang diadakan Pengurus Daerah IMI Lampung ini terbagi dalam dua etape.

Etape 1 mengambil rute dari kantor wali kota/pemkot Kota Bandar Lampung kemudian mengelilingi Kota Bandar Lampiung dan sebagian kabupaten Lampung Selatan melewati landmark/lokasi khas kota Bandar Lampung dan ada pos instruksi khusus sebagai bentuk perhatian peserta di panti jompo.

Titik finish berada di Waterboom Taman Wisata Bumi Kedaton Batu Putu.

Etape kedua kemudian berlanjut dari tawan wisata batu putu mengelilingi kota Bandar Lampung. Lalu lintas yang cukup padat menjadi tantangan peserta dalam mengatur waktu tempuh menuju titik finish di tugu adipura/bundaran gajah kota Bandar Lampung.

Acara kemudian diisi dengan fun slalom oleh peserta time rally sebelum pengumuman pemenang.

Dalam kegiatan ini TAC Lampung menurunkan empat tim. Yakni tim bolang 1 Budi Purlingga #TAC640 (Pilot), Rangga P Kesuma #TAC431(Navigator), tim Bolang 2 Satria Nogra #TAC0892 (Pilot), Ricky Fernando #TAC889 (Navigator), tim Bolang 3 Diki malindo #TAC1420 (pilot), Berco #RookieTAC (navigator) dan tim Bolang 4 Panji H #TAC1207 (Pilot), Ilham K P #TAC1313 (navigator).

Hasil akhir menempatkan tim bolang 2 sebagai juara 2, tim bolang 1 juara 3 dan tim bolang 4 juara 5.

"Ini adalah pengalaman pertama membar TAC Lampung dalam ajang time rally. Dukungan member dan keluarga yang menyambut di titik finish menjadi penyemangat dan merayakan pemborongan hadiah," tulis TAC dalam keterangan tertulis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement