Rabu 23 Apr 2014 17:07 WIB

Lima Sayuran Berwarna Putih yang Penting Disantap

Sayuran berwarna putih umumnya kaya potassium.
Foto: Wihdan Hidayat/Republika
Sayuran berwarna putih umumnya kaya potassium.

REPUBLIKA.CO.ID, Warna makanan merupakan indikasi kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Makanan, seperti sayuran, buah, atau umbi, yang berwarna putih kerap dilupakan dalam menu sehari-hari.

Kenyataannya, beberapa sayuran berwarna putih berkontribusi pada kebutuhan gizi tubuh. Seperti, potasium, magnesium, dan serat.

Berikut beberapa sayuran berwarna putih dan manfaatnya bagi tubuh. Seperti dikutip dari Huffington Post :

1. Kembang Kol

Sayuran ini bersama dengan keluarga cruciferous, seperti brokoli, kol, dan brussel sprouts, mengandung sulfur yang bisa melawan kanker, memperkuat jaringan tulang, dan mempertahankan pembuluh darah tetap sehat.

2. Jamur

Jamur memiliki sederet manfaat. Pertama, jamur memiliki kalori yang rendah. Ia juga bebas lemak, bebas kolesterol, bebas gluten, mengandung sodium sangat sedikit, dan memiliki kandungan selenium, potassium, riboflavin, niacin, dan vitamin D yang kaya.

Jamur juga tergolong mengenyangkan hingga bisa membantu mengontrol berat badan tanpa mengorbankan rasa. Tambahan lainnya, jamur merupakan bahan pangan kaya umami. Memasak dengan jamur pun membantu menu sederhana terasa lebih kaya.

3. Bawang putih

Cukup tumis bawang putih untuk memberi tambahan rasa. Bawang putih telah dinobatkan sebagai bahan yang mampu menyuburkan rambut, menghilangkan jerawat, mengusir demam, juga flu.

Kandungan antioksidannya bisa membantu meningkatkan imunitas tubuh. Untuk mendapatkan kandungan aktif bawang putih, yaitu allicin, potong bawang putih dan biarkan terkena udara sebentar sebelum dipakai memasak.

4. Bawang bombay

Julia Child, koki ternama, pernah mengatakan ia tidak bisa membayangkan dunia tanpa bawang bombay. Perkataannya bukan tanpa alasan, kandungan anti peradangan dalam bombay yaitu quercetin memiliki banyak manfaat. Mulai dari menghilangkan rasa sakit dari arthritis, hingga menurunkan risiko kanker, serangan jantung, diabetes, dan imunitas tubuh yang lebih kuat.

5. Kentang

Hampir seluruh orang Amerika gagal memenuhi rekomendasi pola makan yang dianjurkan, yaitu mengandung potassium (97 persen) atau serat (95 persen). Kentang putih padahal menyediakan serat dan potassium lebih banyak dari sayuran atau buah lain.

Kentang dengan berat sedang pun hanya memiliki 163 kalori. Sementara kandungan potassiumnya 94 miligram dan seratnya 3,6 gram. Jumlah potassiumnya dua kali lipat pisang. Kentang juga memasok kebutuhan vitamin C, B6, dan magnesium, dengan tambahan sedikit protein.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement