Kamis 11 Jul 2013 07:11 WIB

Kalsium Bisa Menurunkan Risiko Kanker untuk Wanita

Suplemen Kalsium
Suplemen Kalsium

REPUBLIKA.CO.ID, Kalsium ternyata tak cuma bermanfaat untuk menguatkan tulang. Studi terbaru menunjukkan, asupan makanan berkalsium tinggi juga bisa menurunkan risiko kanker indung telur. 

Untuk mendapatkan manfaat ini, para wanita disarankan mengonsumsi kalsium sebanyak 1.000 sampai 1.200 miligram per hari. ''Sudah saatnya para wanita selalu memantau asupan kalsiumnya guna mengurangi risiko osteoporosis dan penyakit-penyakit lain yang berkaitan dengan zat gizi ini (kalsium). Dan jika asupan kalsium dalam jumlah cukup itu terus dipertahankan, mereka bisa memetik manfaat yang tidak kecil yaitu berkurangnya risiko kanker indung telur,'' kata Dr Marc T Godman dari Universitas Hawaii.

Untuk sampai pada kesimpulan ini, Godman dan para koleganya mewawancarai sebanyak 558 wanita yang menderita kanker indung telur dan 607 wanita sehat tentang kebiasaan makan, gaya hidup, penggunaan hormon, dan riwayat medis mereka. 

Dari situ diketahui, wanita yang biasa mengonsumsi susu dan produk-produk olahannya termasuk susu skim maupun susu rendah lemak, sedikit sekali yang terdiagnosis menderita kanker indung telur. Susu, seperti diketahui, sangat kaya kalsium. Para ahli memperkirakan, asupan kalsium bersama laktosa -- jenis gula yang biasa terkandung pada produk-produk olahan dari susu -- juga menurunkan risiko kanker indung telur. ''Laktosa bermanfaat meningkatkan penyerapan kalsium dan mendorong pertumbuhan bakteri baik yang akan melumpuhkan senyawa penyebab kanker,'' demikian Godman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement