Rabu 27 Jun 2012 13:33 WIB

Hidayat akan Naikkan Honor RT/RW

Kampanye Hidayat-Didik
Foto: hidayatdidik.net
Kampanye Hidayat-Didik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut empat, Hidayat Nur Wahid menjanjikan akan menaikkan honor ketua RT di Jakarta dari Rp600.000 per bulan menjadi Rp1 juta per bulan dan ketua RW dari Rp850.000 dinaikkan menjadi Rp1,250 juta per bulan tanpa potongan satu persen pun.

Hidayat juga menegaskan bahwa honor ketua RT dan RW yang selama ini dibayarkan setiap tiga bulan, akan dibayarkan setiap bulan.

"Ini tidak adil kalau dibandingkan dengan gaji gubernur yang puluhan juta dibayarnya setiap bulan. Kita sudah punya program untuk membayarkan gaji RT dan RW setiap bulan," katanya.

Selain menaikkan gaji ketua RT dan RW, Hidayat juga menjanjikan akan menaikkan anggaran sebesar 50 persen untuk program pelayanan masyarakat seperti PKK, posyandu, Karang Taruna dan Jemantik.

Dalam orasinya Hidayat juga menyatakan bahwa jika ia terpilih sebagai gubernur DKI Jakarta periode 2012-2017 maka dirinya akan membentuk program untuk membela hak-hak perempuan.

"Karena surga berada di telapak kaki ibu, maka sudah sepatutnya warga Jakarta menghormati dan menghargai hak-hak kaum perempuan," jelas Hidayat.

Setelah berkampanye di Kebon Bawang, siangnya Hidayat beserta tim pemenangannya melanjutkan kampanye ke Kelurahan Tatango, Jakarta Utara. Disana dia juga melakukan simulasi pencoblosan yang menegaskan warga untuk mencoblos batik berwarna oranye dengan nomor urut K4.

Selanjutnya Hidayat beserta rombongan mengadakan pelayanan kesehatan dan bertemu dengan tokoh masyarakat di Kelurahan Warakas, Jakarta Utara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement