Kamis 16 Feb 2017 08:42 WIB

Ini Manfaat Memasukkan Vitamin D pada Makanan

Rep: Dwina Agustin/ Red: Esthi Maharani
vitamin D memainkan peran penting dalam mendukung kekebalan tubuh, baik bawaan maupun adaptif.
Foto: Boldsky
vitamin D memainkan peran penting dalam mendukung kekebalan tubuh, baik bawaan maupun adaptif.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menambahkan vitamin D pada makanan dikabarkan akan mengurangi risiko kematian. Di samping itu, efek langsung yang didapatkan tubuh akan mengurangi risiko pilek, flu, bahkan infeksi pneumonia.

Komite gizi Pemerintah Inggris memperingatkan rendahnya tingkat konsumsi sinar matahari bagi masyarakatnya. Untuk menambah asupan vitamin yang diberikan sinar matahari, masyarakat Inggris disarankan mengonsumsi fortifikasi atau penambahan zat gizi pada makanan, seperti di Amerika Serikat yang sudah memperkaya susu dengan Vitamin D.

Tim dari Queen Mary University of London, melakukan studi dengan mengumpulkan data mentah dari 25 uji klinis yang melibatkan sekitar 11 ribu pasien dari 14 negara.  Studi yang menemukan manfaat yang biasanya diberikan kepada orang dari satu dosis vitamin D daripada suplemen biasa.

Profesor klinis infeksi pernapasan dan kekebalan di Queen Mary University of London Adrian Martineau menyatakan, hasil mereka menunjukkan manfaat yang signifikan dari mengonsumsi vitamin D harian dan mingguan. Tim peneliti Queen Mary menghitung jika suplemen harian atau mingguan vitamin D akan berarti akan mengurangi 3,25 juta orang di Inggris yang memiliki setidaknya satu infeksi pernapasan, dengan asumsi populasi 65 juta.

"Dengan menunjukkan keuntungan baru dari vitamin D, penelitian kami memperkuat untuk memperkenalkan fortifikasi pangan untuk meningkatkan kadar vitamin D di negara-negara seperti Inggris di mana kekurangan vitamin D merupakan hal umum," kata Martineau dikutip dari Guardian, Kamis (16/2).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement