Jumat 01 Jul 2016 06:52 WIB

Gejala PMS Mengganggu? Atasi dengan 5 Makanan

Rep: Adysha Citra R/ Red: Indira Rezkisari
Alpukat
Foto: flickr
Alpukat

REPUBLIKA.CO.ID, American College of Obstetricians and Gynecologists mengungkapkan bahwa 85 persen wanita yang sedang menstruasi akan mengalami satu atau lebih gejala PMS seperti perut kembung, keram, cepat marah, lapar hingga berjerawat. Beberapa wanita bisanya mengatasi gejala-gejala PMS tersebut dengan mengonsumsi obat atau pun minuman khusus menstruasi.

Ahli kandungan dari Albert Einstein Medical Center Philadelphia, Justin Shelton, menilai obat dan minuman khusus menstruasi bukan jawaban. Pola makan, lanjut Shelton, memiliki peran yang signifikan terhadap apa yang dialami wanita saat menstruasi.

Oleh karena itu, mengonsumsi makanan yang tepat selama masa menstruasi dapat meringankan gejala PMS yang mengganggu. Berikut ini ialah lima makanan yang dapat meringankan gejala PMS seperti dilansir Fitness Magazine.

Alpukat untuk Keram Perut

Alpukat memiliki kandungan vitamin dan mineral yang sangat beragam. Di samping itu, ahli gizi terdaftar dari New York, Kristen Carlucci, juga mengatakan bahwa alpukat kaya akan asam lemak omega 3 yang dapat membantu tubuh melawan inflamasi dan meredakan nyeri akibat keram saat menstruasi.

Konsumsi alpukat saat menstruasi bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti menambahkan irisan alpukat ke dalam roti alpis, atau mengolah alpukat menjadi guacamole untuk mendampingi sayuran atau makanan ringan. Alpukat juga bisa diolah menjadi minuman segar seperti smoothie.

Tuna untuk Sikap Lekas Marah dan Kelelahan

Lemak tidak selalu menjadi musuh bagi kesehatan tubuh. Asam lemak pada salmon, almond serta minyak zaitun justru dapat memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh, khususnya saat masa menstruasi. Penelitian terbaru dari Reproductive Health menemukan bahwa konsumsi obat kapsul yang berisi tiga asam lemak esensial sebesar 1 gram dapat meringankan gejala PMS.

Ahli gizi terdaftar Rima Kleiner mengatakan manfaat yang sama bisa didapatkan tanpa mengonsumsi kapsul. Dengan mengonsumsi salmon, tubuh akan mendapatkan asupan asam lemak DHA dan EPA yang cukup sehingga suasana hati yang semula buruk akibat gejala PMS dapat membaik. Selain itu, kandungan vitamin B dalam salmon juga dapat meringankan sikap cepat marah sekaligus menambah energi bagi wanita yang sedang menstruasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement