Rabu 11 Apr 2012 05:00 WIB

Obesitas saat Hamil Tingkatkan Resiko Autisme Anak

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Yudha Manggala P Putra
Ibu hamil (ilustrasi)
Foto: duniabunda.com
Ibu hamil (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CHICAGO -- Menderita obesitas pada masa kehamilan dapat meningkatkan potensi autisme pada anak yang dilahirkan. Kelebihan berat badan saat hamil juga dapat meningkatkan masalah pertumbuhan lainnya pada anak.

Sebuah studi baru-baru ini menyebutkan, wanita dengan obesitas saat hamil memiliki potensi 67 persen lebih tinggi untuk melahirkan anak autis daripada wanita dengan berat tubuh normal. Wanita dengan obesitas juga memiliki potensi dua kali lipat lebih tinggi untuk melahirkan anak dengan masalah pertumbuhan. 

"Umumnya, peluang wanita melahirkan anak dengan autisme adalah 1 banding 88. Peluang ini meningkat menjadi 1 banding 53 pada wanita dengan obesitas," kata peneliti dari Universiti of California, Paula Krakowiak seperti dikutip AP.

Kepala Departemen Pertumbuhan dan Perilaku Anak di Nationwide Children's Hospital, Daniel Coury, menyatakan, dibutuhkan penelitian-penelitian lebih lanjut untuk mengkonfirmasi hasil temuan tersebut. Menurut dia, jika obesitas pada ibu memang berhubungan dengan autisme pada anak, maka itu hanya sebatas salah satu faktor. 

"Selama ini autisme dihubungkan dengan faktor genetik. Para peneliti tengah mengkaji apakah penyakit yang diderita ibu dan penggunaan obat-obatan tertentu selama kehamilan juga berkontribusi dalam hal ini," ungkapnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement