Rabu 16 Jun 2010 06:56 WIB

Beras Merah Turunkan Risiko Terkena Diabetes

Beras Merah
Foto: photobucket.com
Beras Merah

REPUBLIKA.CO.ID,NEW YOR--Berdasarkan penelitian di Amerika Serikat, pemakan beras merah atau bebijian gandum lainnya memperlihatkan risiko yang lebih rendah untuk terkena diabetes dibanding pemakan nasi putih. Tim peneliti dari Harvard School of Public Health and Brigham and Women's Hospital menganalisa sekitar 200.000 orang dewasa selama 22 tahun dan menemukan pemakan nasi putih halus dikaitkan dengan meningkatnya resiko diabetes tipe 2.

Diabetes tipe 2 dicirikan dengan tingkat gula darah tinggi yang menyebabkan ketidakmampuan tubuh untuk mencerna gula dengan tepat dan sering dihubungkan dengan obesitas dan diet yang buruk. Penyakit tersebut bisa dikendalikan melalui diet dan olah raga, namun kemungkinan masih membutuhkan bantuan obat-obatan.

"Secara umum, masyarakat harus memperhatikan secara khusus konsumsi karbohidrat mereka dan coba mengganti karbohidrat halus tersebut, seperti nasi putih dengan biji gandum," ujar peneliti Dr. Qi Sun kepada wartawan Reuters Health

Menurut pedoman diet AS menganjurkan setidaknya setengah dari karbohidrat dalam diet harus berasal dari biji gandum. Semakin banyak orang Amerika yang memakan nasi, Sun dan koleganya menulis dalam laporan mereka yang diterbitkan di Arsip Pengobatan Dalam.

Menurut Departemen Pertanian AS, konsumsi nasi meningkat lebih dari tiga kali lipat sejak 1930an. Tetapi, kebanyakan nasi yang dimakan oleh warga Amerika adalah nasi putih halus, yang telah hilang serat, vitamin dan mineralnya pada saat proses pembersihan, dan lebih rentan untuk meningkatkan gula darah.

Para peneliti menganalisa konsumsi nasi dan risiko diabetes di antara 40.000 laki-laki dan lebih dari 157.000 perempuan dalam tiga penelitian jangka panjang tersebut. Seluruhnya, 10.507 dari mereka berpenyakit diabetes tipe 2.

Dari ketiga penelitian, memakan nasi putih yang lebih banyak meningkatkan resiko terkena diabetes tipe 2.

Para peneliti memperikirakan dengan mengganti sepertiga nasi putih yang suguhkan setiap hari (sekitar 50 gram) dengan beras merah dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2 hingga 16 persen.

Mereka memperkirakan lebih lanjut dengan mengganti nasi putih dengan biji gandum secara keseluruhan bisa menurunkan risiko hingga 36 persen. Sun menunjukkan mereka telah menyesuaikan berbagai faktor yang dapat mempengaruhi hasil dan temuan tersebut tetap berlaku walau memberi catatan kemungkinan memakan nasi merah lebih banyak sebagai pertanda gaya hidup yang lebih sehat.

"Kami menyesuaikan faktor-faktor, seperti lemak tubuh, merokok, aktivitas fisik, dan faktor diet lainnya, dan pengaruh besar tetap ada. Ini berarti apa yang kami observasi bukan hasil dari faktor lain," kata Sun.

sumber : ant/reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement