Rabu 21 Jul 2010 22:54 WIB

Agrobank Jadi Bank Syariah 2015

Rep: Yogie Respati/ Red: Budi Raharjo
Agrobank Malaysia
Agrobank Malaysia

REPUBLIKA.CO.ID,KUALA LUMPUR--Agrobank Malaysia akan memisahkan (spin off) unit syariahnya menjadi bank syariah tersendiri pada 2015. Saat ini bank tersebut masih melayani perbankan konvensional dan syariah.

Managing Director Agrobank Malaysia, Datuk Ahmad, telah menawarkan produk perbankan syariah sejak 2008. ''Produk perbankan syariah populer di kalangan non-Muslim dengan rasio 60 berbanding 40. Kami sebenarnya ditargetkan menjadi bank syariah tahun ini, tapi kami merasa harus melanjutkan melayani perbankan konvensional untuk beberapa tahun lagi karena kami merasa belum stabil,'' katanya sebagaimana dikutip laman Business Times, Rabu (21/7).

Ahmad menuturkan, saat ini pihaknya melakukan pengalihan secara perlahan-lahan dengan mengurangi produk perbankan konvensional. ''Jika kita tiba-tiba berubah biayanya akan menjadi mahal karena kita harus membatalkan semua perjanjian sebelumnya dan menandatangani perjanjian baru,'' jelasnya.

Agrobank memiliki rencana mendirikan kantor cabang setiap tahun. Pada 2010 Agrobank menargetkan 10 kantor cabang, di antaranya di Kubang Kerian, Kota Baru, Pahang, Johor, dan Sabah. Saat ini Agrobank memiliki 167 cabang yang tersebar di seluruh Malaysia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement