DPR Minta Kemhub Siap Antisipasi Kendala Mudik Lebaran 2015

Jumat , 29 May 2015, 06:25 WIB
Pemudik sepeda motor
Foto: Republika/Prayogi
Pemudik sepeda motor

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Komisi V DPR RI mengaku telah meminta kepada pemerintah, yaitu Kemeterian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU Pera) serta Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk mempersiapkan dan mengantisipasi dinamika kendala mudik Lebaran 2015.

"Dari awal kami sudah minta pada pemerintah supaya bisa memotret dan mengevaluasi terhadap penyelenggaraan lebaran pada tahun kemarin," ujar Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Michael Wattimena dalam kunjungan kerja di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (28/5).

Ia melanjutkan, DPR RI berharap tidak ada lagi persoalan signifikan terkait rutinitas mudik. Ia menuturkan, pemerintah harus memberikan perbaikan pelayanan serta dukungan infrastruktur dan transportasi selama mudik. Michael berharap tidak lagi mendengar suara yang berulang setiap tahunnya, yaitu Pantura adalah proyek abadi dari APBN.

Michael mengapresiasi karena saat ini banyak ruas-ruas jalan alternatif yang menjadi pilihan para pemudik. Menurutnya, jalur-jalur tersebut dapat meminimalisir beban yang terpusat di salah satu ruas jalan.

Ia juga mengakui, kendala pembangunan berada pada pembahasan anggaran. Namun, lanjutnya, DPR RI sebagai mitra kerja pemerintah, meminta untuk selalu memperhatikan hal tersebut.