Sabtu 04 Dec 2010 23:21 WIB

Polisi Gadungan Banyak Berkeliaran di Babel

Polri
Polri

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG--Kepolisian Daerah Provinsi Bangka Belitung meminta masyarakat untuk mewaspadai keberadaan polisi gadungan yang melakukan aksi penipuan dan pemerasan.

"Masyarakat jangan mudah percaya jika ada orang yang mengaku anggota polisi dan melakukan pemeriksaan, tanpa dilengkapi surat perintah tugas dari satuannya," kata Kabid Humas Polda Babel, AKBP Djoko Purnomo di Pangkalpinang, Sabtu.

Ia menjelaskan, polisi dalam menjalankan tugasnya selalu disertai dengan surat tugas dan membawa kartu identitas anggota. "Jika ada orang mengaku anggota polisi mintalah tanda pengenal atau kartu tanda anggota, jangan langsung percaya begitu saja," ujarnya.

Menurut dia, polisi gadungan itu biasanya berbadan kekar, rambut cepak dan berpenampilan sangat meyakinkan seperti layaknya seorang petugas kepolisian. "Namun jika terlihat kejanggalan dari tindakan polisi tersebut, sebaiknya masyarakat tidak langsung percaya jika yang bersangkutan dari kepolisian," tukasnya.

Apabila ada unsur pemaksaan dari orang yang mengaku anggota polisi, kata dia sebaiknya meminta dengan tegas kartu identitas. "Jika orang tersebut tidak bisa menunjukkan kartu identitas, dipastikan dia adalah polisi gadungan yang mencoba untuk menipu warga," katanya.

Djoko menambahkan, jika masyarakat menemukan kasus seperti itu jangan panik dan mudah percaya, sebaiknya langsung melaporkan ke kantor polisi terdekat. "Jika menemukan seperti itu, masyarakat tidak perlu panik tetapi dengan tegas meminta penyelesaian perkara di markas polisi terdekat, sekaligus membuktikan apakah petugas itu gadungan atau bukan," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement