Rabu 22 Aug 2018 17:26 WIB

Sejarah 'Golden Ball' di Pentas Asian Games

Koji Ito menyabet penghargaan sebagai atlet terbaik Asian Games 1998.

Lin Dan
Foto: ANTARA FOTO/Saptono
Lin Dan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Asian Games tidak hanya menghadirkan negara pemenang yang paling banyak meraih medali emas. Dalam lima perhelatan terakhirnya, Asian Games juga memilih atlet terbaik seperti peraih Golden Ball di kancah Piala Dunia.

Penghargaan Most Valuable Player (MVP) mulai diperkenalkan pada Asian Games 1998. Adalah sprinter Jepang, Koji Ito, yang saat itu berhasil menyabet penghargaan sebagai atlet terbaik Asian Games 1998.

Ito dinilai sukses mengawinkan dua medali emas dari nomor paling bergengsi di cabang olahraga atletik. Pelari kelahiran Januari 1970 itu mempersembahkan emas untuk nomor 100 m dan 200 m.

Selang empat tahun kemudian, atlet Jepang kembali meraih penghargaan MVP. Perenang Kosuke Kitajima sukses menjadi atlet terbaik Asian Games 2002.

Pada Asian Games 2006, atlet terbaik kembali berasal dari cabang olahraga renang. Tapi perenang Korea Selatan, Park Tae-hwan, yang kali ini menyandang atlet terbaik Asian Games 2006.

Cina yang selama bertahun-tahun mendominasi sebagai juara umum, akhirnya berhasil menyabet penghargaan MVP Asian Games 2010 lewat pebulutangkis Lin Dan. Pada Asian Games 2014 lalu, penghargaan MVP kembali jatuh ke tangan atlet Jepang.

Perenang Jepang, Kosuke Hagino, meraih penghargaan atlet terbaik Asian Games 2014 usai meraih medali di semua nomor. Kosuke meraih medali emas di 200 meter gaya bebas dan 400 meter individu. Satu perak di gaya bebas 400 meter dan dua medali perunggu di nomor 100 meter dan 200 meter gaya punggung.

sumber : Berbagai Sumber
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement