Kamis 02 Aug 2018 15:16 WIB

Ini Kemungkinan Penyebab Irak Mundur dari Sepak Bola AG

Irak bukan kali ini saja kedapatan melakukan pemalsuan usia pemain sepak bola.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Endro Yuwanto
Timnas U-19 Irak (ilustrasi)
Foto: www.fujairahnews.net
Timnas U-19 Irak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Timnas U-23 Irak terancam batal ikut gelaran Asian Games 2018 Jakarta-Palembang di Indonesia. Reuters memberitakan, skuat Singa Mesopotamia itu terancam sanksi menyusul kasus pemalsuan usia pemain timnas U-16 yang diduga dilakukan oleh orang dalam Asosiasi Sepak Bola Irak (IFA).

Dikutip dari News.com, Kamis (2/8), pemalsuan usia pemain Irak terungkap saat timnas U-16 Irak hendak berangkat ke Yordania untuk mengikuti turnamen. Tapi petugas bandara di Kota Baghdad curiga saat mereka melewati pemeriksaan bandara untuk penerbangan luar negeri.

Petugas bandara menemukan ketidakcocokan antara usia dan wajah pemain. Dengan kata lain, pemain-pemain yang dibawa timnas U-16 Irak sudah terlihat punya umur di atas 16 tahun. Petugas bandara pun menyita sembilan paspor pemain yang dicurigai dan dilaporkan ke pihak kepolisian.

"Para pemain telah memangkas usia mereka atas perintah pengurus asosiasi sepak bola Irak," kata petugas bandara Irak.

IFA pun sudah memberikan respons atas kejadian ini. Mereka langsung memecat staf teknis dan administrasi timnas U-16 Irak. Tapi persoalan ini belum berhenti sampai pada pemecatan staf di IFA. Federasi Sepak Bola Asia Barat (WAFF) dikabarkan akan membicarakan sanksi terhadap IFA yang membuat Irak terancam dilarang mengikuti turnamen internasional.

Irak bukan kali ini saja kedapatan melakukan pemalsuan usia pemain sepak bola. Awal tahun ini, Irak pernah menskor sebanyak 18 pemain sepak bola karena tepergok memalsukan usia. Bedanya, saat itu para pemain memalsukan usia secara menual sehingga dengan mudah terlihat ketika kartu identitas yang mencantumkan usia mereka rusak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement