Selasa 02 Mar 2021 23:07 WIB

Edvin Tellgren Ungkap Ketertarikan MU Kepadanya

Di Swedia sendiri, klub dari divisi yang lebih tinggi pun menyorotinya.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Edvin Tellgren.
Foto: IG: Edvin Tellgren
Edvin Tellgren.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pemain berusia 16 tahun asal Swedia, Edvin Tellgren mengakui sudah mendengar ketertarikan dari dua klub asal Inggris, Manchester United dan Brighton. Kini Tellgren tengah bermain di tim utama divisi tiga Swedia, Karlslunds IF HFK.

Tellgren masuk ke tim utama usai dipromosikan dari akademi klub. Pemain berposisi bek tengah ini bahkan sudah bermain reguler dengan mencatatkan 14 penampilan pada musim lalu.

Penampilannya ini pun menarik perhatian klub-klub Eropa. Dia pun menyebut sudah tahu minat dari Manchester United untuknya.

"Saya telah mendengar dari Manchester United dan Brighton di Inggris. Di Italia ada Parma, Inter dan Bologna," kata Tellgren dilansir dari laman Express, Selasa (2/3).

Di Swedia sendiri, klub dari divisi yang lebih tinggi pun menyorotinya. Sebut saja OSK, Norrkoping, Malmo, IFK Goteborg, Hacken dan Sirius. Dia pun menarik minat dari klub Denmark, Copenhagen dan Brondby.

Di sisi lain, klub yang tertarik padanya hanya menunjukkan minat. Tapi tidak sedikit klub yang sudah melakukan penawaran pada klubnya. Sebut saja Parma yang menjanjikannya kontrak selama tiga tahun.

"Pertama-tama hanya minat, tapi saya mendapat tawaran kontrak dari beberapa klub. Ada tawaran lain yang juga menarik," kata Tellgren.

"Ada yawaran yang sangat berbeda dan jika harus pergi ke Italia, maka harus pergi jauh dari rumah. Pada saat yang sama, kondisinya sangat bagus," kata Tellgren menanggapi tawaran kontrak Parma tersebut.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement