Jumat 19 Feb 2021 17:02 WIB

Manajer Kandang Sentra Ternak Dompet Dhuafa Ikut Pelatihan

Pelatihan ini digelar agar kualitas domba Dompet Dhuafa bagus

Sebanyak sembilan manager kandang sentra ternak Dompet Dhuafa Farm yang berasal dari sentra ternak Dompet Dhuafa di seluruh Indonesia mengikuti Pelatihan Manager Kandang di DD Farm Banten yang berlokasi di Kampung Gowok Kepuh, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Curug, Kota Serang.
Foto: Dompet Dhuafa
Sebanyak sembilan manager kandang sentra ternak Dompet Dhuafa Farm yang berasal dari sentra ternak Dompet Dhuafa di seluruh Indonesia mengikuti Pelatihan Manager Kandang di DD Farm Banten yang berlokasi di Kampung Gowok Kepuh, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Curug, Kota Serang.

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Sebanyak sembilan manager kandang sentra ternak Dompet Dhuafa Farm yang berasal dari sentra ternak Dompet Dhuafa di seluruh Indonesia mengikuti Pelatihan Manager Kandang di DD Farm Banten yang berlokasi di Kampung Gowok Kepuh, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Curug, Kota Serang.

Pelatihan berlangsung selama tiga hari, mulai dari 15 Februari yang berupa pelatihan secara virtual, dan tanggal 17-18 februari yang dilakukan secara tatap muka di DD Farm Banten. Pelatihan tersebut merupakan salah satu persiapan yang dilakukan oleh sentra ternak Dompet Dhuafa dalam membangun setra ternak yang efektif, efisien, ramah lingkungan, dan bermanfaat untuk mustahik, terutama warga sekitar yang berada di sekitar lokasi sentra ternak.

Baca Juga

Materi yang disampaikan tersusun secara lengkap mulai dari manajemen fattening, breeding, kandang, pakan, kesehatan ternak, keuangan, hingga manajemen SDM. Pelatihan yang dilakukan bukan hanya penyampaian materi, tapi juga langsung praktek untuk setiap proses yang dilakukan.

"Pelatihan ini digelar agar kualitas domba Dompet Dhuafa bagus, pemberdayaan maksimal serta penerima manfaat bisa menikmati hasil yang signifikan dengan keahlian ternak mumpuni," ujar Mokhlas Pidono, Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Banten.

 

photo
Sebanyak sembilan manager kandang sentra ternak Dompet Dhuafa Farm yang berasal dari sentra ternak Dompet Dhuafa di seluruh Indonesia mengikuti Pelatihan Manager Kandang di DD Farm Banten yang berlokasi di Kampung Gowok Kepuh, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Curug, Kota Serang. - (Dompet Dhuafa)

 

Meskipun pelatihan yang dilakukan secara tatap muka, tapi protokol kesehatan senantiasa dijaga dengan ketat. Seperti mewajibkan tes swab PCR bagi para peserta dan pihak yang terlibat saat pertama kali datang ke lokasi pelatihan, serta wajib memakai masker dan menghindari kontak langsung sepanjang acara. Test swab PCR juga dilakukan saat acara telah selesai dan peserta akan pulang ke daerah masing-masing.

Di tempat yang sama, Tubagus Latif Haris selaku pemateri dan pimpinan dari DD Farm Banten menyatakan bahwa jika manajemen ternak dikelola dengan baik dan efisien, maka hasil yang diterima akan jauh lebih besar, sehingga penerima manfaat bisa menikmati hasil lebih baik.

"Manajemen ternak selain manajemen pakan, kandang, SDM dan perawatan domba, dengan efektif dan efisien akan memberikan dampak yang cukup baik bagi penerima manfaat dan kualitas domba itu sendiri" ujarnya mengakhiri percakapan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement