Kamis 21 Jan 2021 16:37 WIB

Dekati Zona Degradasi, Pelatih Burnley Minta Pemain Baru

Burnley saat ini satu strip di atas zona degradasi Liga Primer Inggris.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Burnley, Sean Dyche.
Foto: AP/Jon Super/POOL AP
Pelatih Burnley, Sean Dyche.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Burnley, Sean Dyche, berharap untuk mendapatkan tambahan pemain baru di akhir transfer bulan Januari 2021 ini. Burnley saat ini satu strip di atas zona degradasi Liga Primer Inggris.

Burnley berada di posisi 17 klasemen unggul empat poin dari Fulham di posisi 18 atau batas akhir degradasi.

Perusahaan investasi Amerika Serikat ALK Capital menyelesaikan pengambilalihan Burnley pada Malam Tahun Baru. Bos baru Burnley Alan Pace berjanji untuk mendukung Dyche di pasar transfer bulan ini karena klub berusaha untuk mempertahankan tempatnya di Liga Primer.

Seperti dilansir dari laman Tribalfootball, Kamis (21/1) Dyche mengatakan, saat ini tidak ada berita tentang transfer. "Saya masih bekerja dengan kepemilikan baru, menentukan peran, menentukan sudut pandang organisasi, sangat sulit dengan situasi pandemi Covid-19 dan apa yang terjadi."

Para petinggi klub, lanjut Dyche, sangat ingin berada di kantor, lalu bekerja dengan orang-orang, mencari tahu tentang klub, dan cara kerjanya. "Mereka saat ini harus melakukannya dari kejauhan, kami melakukan melalui panggilan Zoom," jelasnya.

Dyche mengakui klub butuh penyegaran. Ia masih berpikir skuadnya membutuhkan darah baru pada akhir jendela terakhir. "(Tapi) ketika kami membuat semua orang fit, kami terlihat jauh lebih seimbang. Saat ini tak ada apa-apa untuk diletakkan di sana, kami hanya menunggu. Sepertinya lebih banyak hal mulai terjadi nanti di jendela transfer, kita akan lihat," pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement