Senin 02 Nov 2020 00:17 WIB

Iran Kembali Catat Rekor Korban Meninggal Akibat Covid-19

434 warga Iran telah meninggal karena penyakit Covid-19 selama 24 jam terakhir.

Rep: IRNA/ Red: Elba Damhuri
Juru Bicara Kementerian Kesehatan Iran
Foto: IRNA
Juru Bicara Kementerian Kesehatan Iran

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN - Juru bicara Kementerian Kesehatan Iran Sima Sadat Lari mengatakan ada 434 warga Iran telah meninggal karena penyakit virus corona (COVID-19) selama 24 jam terakhir.

Juru bicara kementerian kesehatan mengatakan pada Ahad bahwa dengan 434 kematian baru, jumlah kematian COVID-19 di negara itu meningkat menjadi 35.298.

"Sebanyak 7.719 kasus baru infeksi COVID-19 ditemukan selama 24 jam terakhir, sekitar 2.389 di antaranya telah dirawat di rumah sakit," tambah Sadat Lari.

Dia mengatakan total 620.491 warga Iran telah dikonfirmasi terinfeksi COVID-19, sekitar 486.691 di antaranya telah pulih atau dipulangkan dari rumah sakit.

Sebanyak 5.244 pasien COVID-19 lainnya berada dalam kondisi kritis dan dirawat di unit perawatan intensif, kata juru bicara itu lebih lanjut.

Sadat Lari menambahkan sejauh ini 4.965.326 tes virus corona telah dilakukan di Iran.

sumber : IRNA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement